60+ Kata Kata Bijak Mutiara Kehidupan yang Penuh Makna
Jika berbicara mengenai kata-kata bijak, ada banyak sekali pelajaran motivasi yang bisa diambil dari kata-kata tersebut.
Seringkali dalam kehidupan ini orang akan belajar lebih banyak dari kata-kata bijak yang berkaitan dengan permasalahannya.
Kata-kata yang membawa makna bijak tersebut tidak hanya berkaitan dengan kesedihan, bahkan seringkali ada kata bijak yang menunjukkan makna lucu.
Peran kata bijak mungkin bisa jadi warna tersendiri dalam hidup kamu.
Mulai dari urusan cinta, persahabatan, agama, materi, motivasi diri sendiri, dan lain sebagainya.
Meskipun seringkali dibuat dengan kalimat yang singkat, namun beberapa kata bijak tetap membawa makna mendalam bagi sebagian orang yang membacanya.
Konten
- Kata Kata Bijak Cinta
- Kata Kata Bijak Dalam Hubungan
- Kata Kata Bijak Lucu
- Kata Kata Bijak Singkat
- Kata Kata Bijak Kehidupan
- Kata Kata Bijak Islami
- Kata Kata Bijak Tentang Kesedihan
- Kata Kata Bijak Laki-laki
- Kata Kata Bijak Motivasi
- Kata Kata Bijak Buat Pacar
- Kata Kata Bijak Untuk Sahabat
- Kata Kata Bijak Untuk Suami
- Kata Kata Bijak Mario Teguh
- Kata Kata Bijak Untuk Diri Sendiri
- Kata Kata Bijak Keren
- Kata Kata Bijak Untuk Anak
- Kata Kata Bijak Pagi Hari
- Kata Kata Bijak Romantis
- Kata Kata Bijak Buat Istri
- Kata Kata Bijak Cinta Islami
- Kata Kata Bijak Kecewa
- Kata Kata Bijak Anime
- Kata Kata Bijak Tentang Alam
- Kata Kata Bijak Menyentuh Hati
- Kata Kata Bijak Senja
- Kata Kata Bijak Bersyukur
- Kata Kata Bijak Jomblo
- Kata Kata Bijak Perpisahan
- Kata Kata Bijak Galau
- Kata Kata Bijak Ulang Tahun
- Kata Kata Bijak Rindu
- Kata Kata Bijak Sunda
- Kata Kata Bijak Bahasa Inggris
- Kata Kata Bijak Jawa
Kata Kata Bijak Cinta
Jika berbicara tentang cinta, mungkin tidak aka nada habisnya. Semua umat di dunia ini pasti merasakan yang namanya cinta.
Namun dalam bercinta, tidak semua orang mengalami yang namanya senang. Ada kalanya juga mengalami kegalauan.
Untuk kamu yang sedang jatuh cinta, kamu patut menyimak kata-kata bijak di bawah ini agar kamu bisa menjadi sosok yang penuh cinta tanpa memberikan luka:
- “Ketika kamu mencintai seseorang, sama halnya kamu sedang menggenggam pasir. Semakin erat genggamanmu, semakin lepas ia darimu. Maka sewajarnya saja dalam mencinta, sewajarnya saja saat menggenggamnya. Ketika mengendurkan genggaman, maka pasir akan tetap ada di telapan tanganmu.”
- “Ketika kamu mencintai seseorang, maka kamu tidak akan tahu alasan yang sebenarnya. Ketika kamu masih mengungkapkan alasan itu artinya kamu bukan mencintai, melainkan kagum.”
- “Kamu tidak akan bisa memberikan cintamu kepada orang lain, jika kamu pun tidak bisa mencintai dirimu sendiri. Ibaratnya untuk memberikan uang kepada orang lain, kamu harus punya luang lebih dulu.”
- “Jika sebuah kalimat bisa mengobati rindu, maka pertemuan tidak akan ada artinya. Jika sebuah pertemuan sudah tidak ada artinya, maka hanya doa yang menjadi lambang rindu paling tinggi.”
- “Menyembunyikan cinta sama halnya dengan menyembunyikan luka. Makin lama dibiarkan akan semakin dalam rasa sakit yang dirasakan, maka ungkapkan.”
- “Cinta adalah pertemanan. Tidak ada cinta yang diawali tanpa berteman. Jjika cintamu diawali dari pandangan pertama, maka itu hanya sebuah kekaguman.”
- “Ikhlas adalah lah bentuk cinta yang paling mulia. Cinta adalah tentang rela dalam suka dan duka. Ikhlas tertanam dalam relung jiwa, begitupun dengan cinta.”
- “Tidak ada pembuktian yang lebih baik untuk cinta, melainkan adanya sebuah ikatan yang dibangun hingga akhir hayat.”
- “Tidak ada kehidupan yang berjalan melainkan ada cinta di dalamnya. Tanpa cinta dunia ini akan hancur karena kebencian di mana-mana.”
- “Semakin tinggi harapan kamu tentang cinta, maka akan semakin dalam pula kekecewaan yang akan kamu terima. Jadi mencintalah sewajarnya.”
- “Dalam cinta dibutuhkan perjuangan dan kesabaran, semua karena sejatinya cinta itu dibangun dan bukan sekedar ditemukan lalu dijalani.”
- “Saat hatimu disakiti oleh pasanganmu, maka jangan pernah menyalahkan cinta dan balik menyakitinya. Justru katakana terima kasih, karena darinya kamu bisa belajar banyak hal melalui pertemuan dan rasa yang dulu tertanam.”
- “Tidak hanya hidup, bahkan cinta pun memiliki ujian dan cobaan. Saat cobaan itu datang, maka keindahan dalam cinta akan pudar. Namun ingatlah bahwa hanya orang-orang sabar dan kuat sajalah yang akan dapat mengembalikan indahnya cinta tanpa pernah merasakan ditinggalkan selamanya.”
- “Hanya orang pengecut sajalah yang putus asa dalam cinta tak terbalas. Selebihnya, orang yang kuat dan sabar akan terus mengejar cintanya hingga ia mendapatkan keindahan sejatinya cinta.”
- “Saat kamu dicintai seseorang dengan sangat dalam, maka sesungguhnya kamu telah diberikan kekuatan. Namun jika kamu mencintai seseorang dengan sangat dalam, maka sejatinya kamu sedang diberikan keberanian.”
Baca Juga :
100+ Kata Kata Motivasi Hidup Singkat, Bikin Semangat & Optimis!
Kata Kata Bijak Dalam Hubungan
Dalam suatu hubungan, terkadang dibutuhkan sebuah motivasi agar dapat mempertahankannya dengan baik.
Dan motivasi itu bisa muncul dalam sebuah kata-kata.
Beberapa di bawah ini adalah kata-kata bijak yang bisa dijadikan sebagai inspirasi dalam membangun dan mempertahankan hubungan:
- “Dua orang yang saling mencinta belum tentu punya pemikiran yang sama. Dalam hubungan, mereka hanya mencoba saling memahami, bukan saling menyamakan.”
- “Tidak ada yang namanya cinta buta, yang ada hanyalah dua orang saling mencinta dan saling memahami.”
- “Sebagai manusia, hatimu mungkin tidak bisa dikendalikan oleh cinta. Tapi kamu bisa mengaturnya dengan segenap rasa suka dan rela.”
- “Dalam hubungan, menyatukan dua kepala adalah hal yang sulit. Namun cinta yang ikhlas akan bisa menyatukan dua hati agar tidak saling melepas hanya karena satu persepsi yang berbeda.”
- “Sampai kapanpun, pertemuan itu pasti ada. Dan sampai kapanpun tidak ada aka nada pertemuan yang tidak dibarengi dengan perpisahan. Semesta memang bekerja untuk mempertemukan, bukan menetapkan.”
- “Hidup adalah tentang cinta dan menjalani. Percuma jika kamu hanya mencinta dan memilih, tanpa mau menjalani.”
- “Percuma mengingat nostalgia tak bernyawa, jika hati yang kamu beri rasa sudah tidak lagi ada. Terkadang hidup memang tidak berjalan sesuai harapan, rela adalah cara terbaik untuk berpindah dan melupakan.”
- “Tidak ada cinta yang dipisahkan oleh jarak dan waktu, yang ada hanyalah rasa bosan karena tidak ada wujud yang dapat ditemui. Cinta sejati tidak akan pernah mati hanya karena perpisahan. Semua bersumber dari risalah dan ketulusan hati dalam mencinta.”
- “Tidak ada hati yang sakit karena cinta, adanya sakit karena luka. Jika kamu bercinta lantas hatimu terluka, maka percayalah itu semua karena ego manusia. Cinta tidak pernah mencipta luka, ia hanya bentuk rasa yang menghadirkan rasa suka dan bahagia.”
- “Cinta yang sejati tidak pernah mengarahkan pada kesengsaraan dan kekangan. Meninggalkan orang kita cintai akan jauh lebih baik daripada meninggalkan jati diri demi orang yang tidak tahu bahwa ia dicintai.”
- “Saat kamu sedang dalam hubungan cinta, ingatlah bahwa di dalamnya ada hukum yang mengikat. Hukum itu adalah dengan tidak membiarkan pasanganmu merasa sendirian, bahkan ketika kamu sedang berada di sampingnya.”
- “Dalam suatu hubungan percintaan, tidak ada hukum yang menjelaskan bahwa kamu harus berjuang untuk mendapatkan perhatian. Cinta akan menjadi penuntun tanpa kamu harus memintanya.”
- “Hubungan percintaan mengajarkan sebuah perjuangan yang tidak boleh dilepas selama ia membuatmu terus menerus memikirkannya.”
- “Kesempurnaan sebuah hubungan, dapat dinilai dari tidak sempurnanya dua orang yang saling mencinta namun tidak pernah ada kata menyerah untuk terus bersatu dalam keabadian cinta.”
- “Hubungan cinta yang baik, bukan dinilai dari tidak adanya masalah. Justru permasalahan harus menjadikan keduanya bekerjasama dalam kesabaran dan cinta, itulah cinta yang baik.”
Kata Kata Bijak Lucu
Tidak hanya kalimat yang mengandung unsur baku saja yang bisa menjadi motivasi seseorang.
Terkadang kamu juga akan menemukan kalimat-kalimat lucu yang justru ada nilai kehidupan menyentuh di dalamnya.
Jika kamu penasaran kata-kata bijak lucu seperti apa yang memiliki banyak makna, maka berikut ini contohnya:
- “Cicilan dan tagihan hutang, jauh lebih penting dari pada memikirkan perasaan yang tak kunjung ada kepastian.”
- “Belajarlah dari warteg. Ia selalu sederhana tapi banyak yang menyukai.”
- “Hiduplah seperti tai. Tidak ada orang yang mau menginjak-injaknya.”
- “Jika kamu ingin selalu jadi objek yang dipikirkan orang lain, maka berhutanglah niscaya ia akan meluangkan waktunya untuk memikirkanmu.”
- “Kata orang, surga ada di telapak kaki ibu. Maka tidak ada salahnya mencari dua surga sekaligus untuk anak-anakmu.”
- “Otaknya orang bodoh itu ibarat segitiga Bermuda. Ilmu yang masuk secara cepat menghilang tanpa bisa ditemukan.”
- “Jadilah orang cerdas dan belajarlah dari celana dalam. Celana dalam sangat berarti namun tidak untuk ditunjukkan dan disombongkan.”
- “Jika kamu ingin sombong, lihatlah atasan yang dijual dipasar. Ia dijual dengan harga obralan.”
- “Jika kamu sedang diberi gombalan, maka belajrlah dari sales panci, ia mengumbar kelebihan tanpa ada bukti pasti kebenaran.”
- “Manusia kebanyakan terlahir di atas kasur. Itulah mengapa rebahan dikasur adalah hal yang paling nyaman dan membuat hidup. Sama halnya dengan ikan yang terlahir di air, maka ia juga hidup dalam air.”
- “Hiduplah layaknya bulu ketek. Bulu ketek selalu terhimpit dan tersembunyi. Tapi ia selalu bertumbuh meskipun tidak ada orang yang memujinya.”
- “Belajarlah seperti teori fotografi. Untuk berkrembang, ia butuh negative.”
- “Ketika kamu berangkat kerja, jangan lupa untuk membawa mukamu. Jadi saat kamu sudah sampai Kantor, kamu tidak perlu mencari muka lagi.”
- “Sampai kapanpun, kegagalan tetaplah menjadi keberhasilan yang sedang gagal. Maka berjuanglah lagi sampai keberhasilan itu benar-benar berhasil.”
- “Lihatlah bulu ketek, keberadaannya selalu terhimpit. Namun hal itu tidak pernah menghalanginya untuk terus tumbuh dan tidak pernah mati. Maka belajarlah kehidupan darinya.”
Kata Kata Bijak Singkat
Tidak perlu panjang lebar, kalimat singkat pun terkadang mampu membawa makna yang teramat berharga dalam hidup seseorang.
Kalimat bijak tersebut terangkum dalam beberapa contoh di bawah ini:
- “Jangan menganggap sukses sebagai kata sifat yang akan melekat pada dirimu. Anggaplah sukses sebagai kata benda yang harus kamu kejar.”
- “Hidup itu berputar. Ada kalanya kamu harus di bawah, ada kalanya kamu bisa di atas.”
- “Sebelum tersakiti, ingatlah apa yang membuat orang lain bersikap sama kepadamu.”
- “Saat kamu merasa tersakiti, ingatlah bahwa hukum timbal balik itu ada layaknya bola yang memantul.”
- “Ketika kamu merasa gagal, ingatlah hukum rumus dalam matematikan, negative dan negative akan menjadi positif.”
- “Melihatlah ke atas untuk menjadi lebih baik, lihatlah ke bawah untuk lebih menyantuni.”
- “Kegagalan adalah hasil yang lebih baik dari tindakan ragu yang tidak menghasilkan tindakan apapun.”
- “Kalau akhirnya sama-sama jatuh, jangan takut bermimpi setinggi langit. Lebih baik terjatuh diantara bintang-bintang dibandingkan terjatuh di tanah yang keras.”
- “Setiap orang pasti pernah menjadi pemeran utama dalam hidup orang lain. Maka berperanlah sebaik mungkin untuk mengukir sejarah prestasi dalam hidup orang lain.”
- “Terkadang orang baru akan belajar ketika ujian itu datang. Contohnya adalah ikhlas.”
- “Tanpa kamu sadari, kesempatan emas yang selama ini kamu dambakan ada dalam dirimu sendiri.”
- “Setiap kesuksesan memiliki kunci dasar. Dan kunci itu adalah tindakan.”
- “Ketakukan yang harusnya kamu tanamkan adalah takut diam tanpa berusaha dan berjuang.”
- “Pergerakan sangat dibutuhkan untuk menyeimbangkan ayunan sepeda. Begitu pula dengan hidup ini.”
- “Di dunia ini tidak ada yang namanya kebahagiaan jika tidak ada yang namanya kesedihan.”
Kata Kata Bijak Kehidupan
Hidup ini memang tidak selamanya berjalan mulus.
Motivasi hidup terkadang memang bisa menjadi sangat berarti bagi setiap orang yang menjalani kehidupan dengan kisah yang berbeda-beda.
Berikut ini beberapa kata bijak yang mungkin bisa kamu jadikan pegangan dalam menjalani hidup ini:
- “Menjadi bernilai itu sederhana. Lakukan satu hal kecil yang tidak membuatmu menyesal seumur hidup.”
- “Kamu akan membutuhkan kemauan yang tinggi untuk membangun. Tapi kamu jauh lebih butuh kekuatan mental untuk mempertahankan apa yang sudah kamu bangun.”
- “Jadilah orang yang selalu penasaran untuk membangun hal-hal menakjubkan dalam hidup.”
- “Jangan selalu melihat cobaan sebagai hal yang buruk. Ada kalanya cobaan justru menjadi peluang dan inspirasi untuk beranjak dari keterpurukan.”
- “Orang sukse selalu berfikir hal-hal yang besar. Orang gagal selalu berfikir hal-hal yang sempit.”
- “Di dunia ini, tidak ada orang yang tidak berguna. Maka manfaatkan orang-orang terbaik untuk membantumu memperbaiki jalan hidupmu.”
- “Tidak akan pernah ada kata tidak sempat. Semua hanya soal prioritas dan tujuan.”
- “Kalau tujuan kamu kuliah hanya untuk dapat ipk tinggi, anak SMA yang selalu juara kelas juga bisa. Kalau tujuanmu kuliah hanya untuk cari pekerjaan, lulusan SMA juga bisa dapat kerja. Kuliahlah untuk mengubah pola pikir dan mengedepankan opini yang lebih bernilai.”
- “Menikah bukan perihal saling melengkapi. Semua hanya tentang saling belajar memperbaiki apa yang perlu diperbaiki, dan menghargai apa yang sudah melekat dan tidak bisa diikat.”
- “Cinta itu letaknya ada di hati. Maka cinta hanya bisa dirasakan, bukan dilihat. Lantas jika kamu masih memandang rupa, percayalah itu bukan cinta melainkan ambisi.”
- “Dalam hidup ini ada tiga hal yang perlu kamu tanam sejak dini. Pertama jangan pernah lupa mengucap maaf, tolong, dan terima kasih. Kedua, jangan pernah lupa bahwa bumi tidak selalu berputar mengelilingi kamu. Dan ketiga, tidak ada kata kekurangan selagi kamu bisa merasakan hidup.”
- “Tidak ada persepsi yang menghancurkan, yang ada hanya merasa palilng benar tanpa mau saling menghargai.”
- “Untuk mencapai kesuksesan, hidup ini butuh persiapan yang matang. Maka persiapkan semuanya, maka kamu akan mendapatkan kesuksesan itu.”
- “Nyatanya, seseorang tidak akan mendapatkan pengetahuan hingga ia memiliki pengalaman. Maka belajarlah dari pengalaman, karena di dalamnya ada sumber pengetahuan.”
- “Untuk bisa meraih kebahagiaan, kurangilah angka ekspektasimu dari kenyataan yang ada. Tambahkan aksimu, maka kamu akan meraih kebahagiaan yang kamu inginkan.”
Kata Kata Bijak Islami
Agama Islam juga mengajarkan ilmu yang begitu luas bagi setiap pengikutnya.
Pelajaran tersebut seringkali diungkapkan dalam kata-kata bijak penuh makna.
Buat kamu yang penasaran dengan pelajaran tersebut, simak beberapa kata bijak islami di bawah ini:
- “Ada takdir yang bisa diubah, dan ada pula yang tidak bisa. Maka ubahlah sebaik mungkin takdir yang akan megubah hidupmu jadi lebih baik.”
- “Sabar itu bukan tentang lisan. Sabar adalah tentang hati dan tindakan.”
- “Puncak tertinggi kedurhakaan seorang hamba adalah ketika ia tidak lagi merasa diuji oleh Tuhannya.”
- “Tidak ada doa yang tertolak, yang ada hanyalah doa yang terhalang.”
- “Tidak perlu cemas pada cobaan. Tuhan lebih tahu kapasitas hamba-Nya untuk memikul cobaan itu. Percayalah, kamu dicoba maka kamu mampu.”
- “Kekuatan tidak diukur pada bagaimana seorang hamba memulai keislamannya. Semua diukur dari bagaimana ia istiqomah dalam menjalankan ibadahnya.”
- “Sabar itu tidak kenal batas. Hanya kematian yang dapat menyudahi kesabaran.”
- “Tidak ada kata tapi pada hati yang ikhlas. Jika ikhlasmu masih mengandung tapi, maka itu adalah sebuah proses untuk memulai ikhlas.”
- “Allah tidak pernah membuat hamba-Nya kecewa. Jika kamu merasa kecewa, maka bercerminlah dan perbaiki iman dalam hatimu.”
- “Jangan mengharapkan kebaikan pada manusia karena mereka tidak akan mampu. Hanya Allah yang dapat membalas kebaikanmu dengan segala kemampuan-Nya.”
- “Tidak ada yang mustahil bagi Allah. Dia adalah dzat yang bisa menghinakan raja tanpa mengambil tahtanya, dan mampu memuliakan hamba meski tidak dalam bentuk harta dan tahta.”
- “Tidak ada hal buruk yang akan terjadi padamu, jika prasangkamu selalu baik pada Allah. Allah selalu mengikuti prasangka hambanya.”
- “Tidak ada hamba yang tidak dikasihi, yang ada hanya rasa syukur yang rendah dalam hati.”
- “Ada banyak bentuk ibadah. Jadikan hal yang paling kamu senangi sebagai bentuk ibadahmu”.
- “Ketika seseorang bersujud, disitulah seorang hamba menduduki posisi palilng dekat dengan Allah.”
Kata Kata Bijak Tentang Kesedihan
Kesedihan adalah kondisi yang sudah pasti dialami semua orang.
Namun tentu saja kesedihan itu harus disudahi agar tidak berkepanjangan.
Untuk kamu yang sedang didera kesedihan hati, kamu bisa gunakan kata-kata bijak ini agar bisa lekas pulih dan bangkit:
- “Orang yang selalu menangis di malam hari, ia akan tertidur dalam kondisi hati yang tenang karena telah meluapkan kesedihannya.”
- “Tidak ada penyesalan yang datang di awal. Jika datang di awal, itu bukan penyesalan melainkan kesepakatan.”
- “Sesuatu yang hilang akan selalu disesali, sedangkan sesuatu yang datang akan selalu disia-siakan.”
- “Di dunia ini ada kata kebahagiaan karena adanya kata kesedihan. Tanpa kata sedih, bahagian tidak akan bisa disebut dalam kata.”
- “Terkadang kamu tidak perlu menunjukkan kesedihanmu hanya karena ingin dikasihani. Simpan rapat dan tuangkan dalam tangis, itu adalah jalan melepas kesedihan yang paling menentramkan.”
- “Tidak ada keputusan yang berujung bahagian jika diambil secara terburu-buru. Tidak ada kesedihan yang akan muncul, jika selalu berfikir bijak sebelum mengambil keputusan.”
- “Ada kalanya seseorang bercerita hanya karena butuh teman pendengar, bukan nasehat. Maka pahamilah kesedihan temanmu dalam alunan alur cerita yang ia ungkap lewat kata-kata.”
- “Tidak ada luka yang tidak mendewasakan. Tidak ada kebahagiaan yang abadi. Semua adalah fase hidup yang tidak bisa dihindari.”
- “Dalam hidup ini, sadarlah bahwa tidak ada kadar kesedihan yang datangnya lebih banyak dari kadar kebahagiaan. Semua bergantung pada bagaimana secara pandai kamu bersyukur.”
- “Jika luka tidak bisa membuatmu bertahan, maka berpindahlah. Jika berpindah terasa sulit untuk dilakukan, maka berjuanglah. Setidaknya, berjuanglah walau hanya lewat doa karena tidak ada doa yang tertolak. Mungkin hanya tertunda sampai waktunya tepat untuk tiba.”
- “Percayalah, tidak akan ada solusi dalam sebuah keluhan. Mengeluh hanya untuk orang-orang yang lemah. Bertindak adalah solusi terbaik, dan hasil terbaik hanya untuk orang-orang yang mau berusaha dengan bijak dan tekad.”
- “Ketika kamu dicintai, kamu akan merasa menjadi manusia paling dihargai. Ketika kamu hanya mencintai, maka kamu akan merasa selalu rendah karena diperbudak oleh cinta. Maka pilihlah peran untuk selalu dicintai.”
- “Jika kamu tidak bisa merubah dunia, setidaknya ubahlah duniamu yang terpuruk menjadi dunia yang lebih bahagia. Kebahagiaanmu akan mengubah dunia orang lain menjadi bahagia juga.”
- “Untuk bisa melindungi hatimu dari rasa kecewa dan sedih, maka kamu harus menjadi pribadi yang sibuk.”
- “Kelihaian untuk meluruskan segala permasalahan, bisa menjadi sumber dari lahirnya sebuah kebahagiaan.”
Kata Kata Bijak Laki-laki
Tidak semua yang dilakukan laki-laki itu salah.
Seorang lelaki adalah pemimpin dan dalam memimpin ia harusnya bisa berkata dengan bijak.
Kata-kata bijak di bawah ini mungkin menjadi sandaran bagi para pria dalam berkata:
- “Lelaki sejati akan langsung bertindak saat kesusahan, tanpa mengeluh dan meratapi nasib.”
- “Berfikirlah secara terbuka untuk memilih madrasah awal bagi anak-anakmu. Jangan berfikir sempit seolah wanitamu akan menyaingi dirimu di kemudian hari.”
- “Perbaiki dirimu sejak dini karena wanitamu akan jadi cerminan dirimu. Sebaik apapun kamu, maka sebaik itu pula wanitamu. Seburuk apapun kamu, maka seburuk itu juga lah wanitamu.”
- “Laki laki sejati akan selalu mendahulukan sikap dari pada berucap. Itulah mengapa mempercayai ucapan lelaki menjadi hal yang dilarang. Karena sejatinya semua lelaki adalah srigala, kecuali lelaki yang bisa berfikir bijak dan bertindak dengan benar.”
- “Harga diri lelaki tidak dinilai dari seberapa mahal apa yang ia pakai. Namun harga dirinya terletak pada bagaimana ia bertindak dan caranya menghadapi wanita.”
- “Lelaki luar biasa pasti terlahir dari wanita luar biasa. Dan lelaki yang hebat selalu punya wanita hebat yang mendampingi di sampingnya, bukan mendorongnya dari belakang.”
- “Maskulinitas laki laki selalu ingin berkuasa di hadapan wanita. Namun lelaki yang mau merendah demi wanitanya selalu lebih mulia di mata kaum hawa.”
- “Laki laki dipandang berharga dari sikap dan hartanya, bukan dari parasnya. Namun harta dan tahta lelaki selalu jadi ujian terberat dalam hidupnya.”
- “Tidak ada lelaki yang puas hanya dengan satu wanita. Semua hanya soal bagaimana lelaki pandai dalam bersyukur.”
- “Semakin besar tahta laki laki, maka akan semakin banyak pula yang memintanya. Namun lelaki sejati akan selalu memilih perempuan dari hati, bukan fisik.”
- “Pria sejati adalah dia yang bisa menghadapi segala permasalahannya dan mampu memberikan cinta tanpa meninggalkan.”
- “Seorang pria bisa dikatakan sebagai pahlawan sejati, jika dia mampu menahan segala amarahnya.”
- “Jadilah orang yang tahu kapan kamu harus diam dan kapan kamu harus mengeluarkan argumen. Di hadapan wanita, lelaki seperti itu adalah sosok yang berwibawa.”
- “Seorang lelaki harus bisa dipegang apa yang dibicarakan. Jika bicaranya saja tidak bisa dipegang, maka lunturkan jiwa kelelakiannya.”
- “Ego dan fisik adalah dua hal yang berbeda. Jika boleh memilih, seorang pria akan lebih memilih terluka fisiknya dari pada egonya. Ego yang terluka rasanya akan lebih sakit dan susah disembuhkan.”
Kata Kata Bijak Motivasi
Ada banyak sekali motivasi hidup di dunia ini. Kebanyakan motivasi itu datang langsung dari pengalaman para orang besar di luar sana.
Sebagian besar orang sukses tersebut juga memegang kalilmat ajaib yang memotivasinya menjadi seperti sekarang ini.
Karenanya, kamu bisa mencontoh mereka melalui kalimat bijak yang akan membawamu pada semangat perjuangan berikut:
- “Kamu tidak akan merasakan manisnya kesuksesan tanpa adanya fase kegagalan dalam hidupmu.”
- “Kesuksesan tidak akan mendatangimu, kamu yang perlu mengejarnya. Butuh tekad yang bulat dan hati yang kuat untuk mencapainya.”
- “Pada dasarnya, tidak ada orang yg sukses tanpa usaha. Penyihir pun perlu usaha sebelum akhirnya mengubah objeknya.”
- “Tidak selamanya suatu usaha membuahkan hasil yang sesuai harapan. Tapi tidak ada usaha yang sia-sia. Semua pasti berakhir manis. Semua hanya soal waktu yang tepat yang telah ditetapkan oleh Tuhan.”
- “Berfikir keras tidak cukup untuk membuatmu puas. Kamu butuh berfikir keras sekaligus cerdas.”
- “Merasa puas tidak akan membuatmu berkembang. Bersikaplah selalu kurang dalam segala hal yang baik.”
- “Lakukan usaha terbaikmu, lantas semesta akan bekerja membantumu. Jangan remehkan satupun kebaikan, karena semesta juga akan memberikan sesuai apa yg kamu usahakan.”
- “Bangun dan kumpulkan kebaikan sebanyak-banyaknya. Itu akan menjadi investasi untuk masa depanmu karena setiap kebaikanmu pasti akan mendapat timbal balik yang sepadan atau lebih baik. Itu sudah jadi hukum alam sesuai kehendak Tuhan.”
- “Kamu memang tidak bisa memutar waktu untuk bisa hidup di masa lalu. Tapi kamu menciptakan sejarah baru untuk menghasilkan hal-hal luar biasa demi kehidupan sekarang dan yang akan datang.”
- “Terkadang, kamu butuh malas untuk bisa mencapai puncak yang mengasikkan. Naik gunungnya bebarengan, sampai puncaknya sendirian. Tentu tidak asik bukan?”
- “Jangan samakan berusaha keras dengan ambisius. Ambisius hanya akan menjauhkanmu dari segala hal baik yang ada di sekitarmu.”
- “Ada banyak cara yang dilakukan oleh dunia perihal membuatmu kecewa. Namun kamu perlu memandang lebih luas dari segala sisi dan arah, kelak kamu akan menemukan betapa indah puncak yang diberikan dunia atas segala perjuangan dan jerih payah.”
- “Satu hal di dunia ini yang lebih tinggi dari sebuah gunung, yaitu ego manusia. Rendahkan egomu, dunia tidak sedang mengelilingimu seorang. Jangan jadi pribadi yang terlalu egois karena sampai kapanpun kamu akan membutuhkan orang lain.”
- “Ada beragam pelajaran yang bisa kamu dapatkan di dunia ini. Namun ada satu pelajaran yang paling berharga dan sayang untuk dilewatkan di dunia ini. Dia adalah proses dalam berhubungan dengan sesama.”
- “Jangan pernah menciptakan sebuah penyesalan dalam hidupmu. Setiap hal yang baik dalam hidupmu akan memberikan kebahagiaan. Sedangkan setiap hal yang buruk di hidupmu, sesungguhnya telah memberikan pelajaran berharga.”
Kata Kata Bijak Buat Pacar
Buat kamu yang saat ini sedang dalam hubungan percintaan dengan pacar, kamu bisa menggunakan kalimat bijak di berikut ini.
Kamu bisa jadikan kalimat-kalimat di bawah ini untuk diungkapkan pada pasanganmu, sehingga pacarmu juga akan makin sayang dan enggan meninggalkanmu:
- “Kamu boleh mencari pacara sebanyak apapun dan dengan siapapun. Namun ingat, pada saatnya nanti akan kupastikan kamu akan kembali padaku menjadi ibu dari anak-anakku.”
- “Kamu adalah satu hal terindah yang sengaja Tuhan hadirkan dalam hidupku. Maka sebagai rasa syukurku, tidak akan pernah kubiarkan air mata menetes dari matamu karena rasa sakit saat bersamaku.”
- “Kamu adalah sosok yang selalu aku semogakan meski dalam ketidak mungkinan. Aku yakin suatu saat nanti ‘semoga’ yang selalu kuaminkan akan berbuah kemanisan, yang setiap pagi kamu berikan padaku sebagai pasanganmu.”
- “Kamu boleh menyakiti fisikku, tapi jangan pernah kamu menggoren luka pada bathin dan fikiranku. Kamu tahu kenapa? Karena di sana ada tempat yang selalu kubuat mencintai dan memikirkanmu.”
- “Bosan adalah hal wajar yang bisa kamu lakukan selama berhubungan denganku. Tapi ingat, ada hati yang ingin selalu bersama denganmu selamanya. Jadi bosanlah secukupnya.”
- “Aku tidak mencari seseorang yang selalu akan terlihat sempurna di mataku. Aku mencari seseorang yang bisa selalu membersamaiku dalam kondisi apapun diriku, dan itu kudapatkan darimu.”
- “Kejahatan yang kuanggap paling nista adalah menyakitimu hatimu. Itu karena dengan menyakitimu, sama halnya dengan menyakitiku hatiku yang isinya kamu.”
- “Memulai semuanya denganmu adalah hal yang mudah. Namun untuk mempertahankan hubungan, aku harap kamu bisa bekerjasama denganku.”
- “Aku tidak perlu secangkir kopi untuk menahan kantuk sepanjang malam. Aku hanya butuh bercengkerama denganmu membicarakan masa depan yang akan kita bangun bersama-sama.”
- “Kehadiranmu dalam hidupku sudah seharusnya kusyukuri, karena kamu adalah seseorang yang kuminta pada Tuhan. Jadi kamu tidak perlu khawatir akan kucampakkan.”
- “Menantikamu adalah keputusan terbaik yang kubuat dalam hidup. Semua karena jarak yang dengan teganya memisahkan, hingga aku harus tenggelam dalam penantian.”
- “Pertengkaran yang kita buat, sebenarnya adalah bentuk kepedulianku padamu. Sebab ketika aku sudah tidak peduli padamu, maka akan jadi sosok yang bodo amat dan tidak menghiraukan bahkan jika itu hanya soal pertengkaran.”
- “Pacaran yang dipisahkan jarak dan waktu memang terasa begitu menyakitkan. Namun pacaran seperti itu akan membawa bentuk rindu yang sepenuhnya utuh.”
- “Mencintaimu dengan segala kekurangan dan kelebihanmu, sudah menjadi tugas harianku. Itu semua akan berlanjut hingga cinta ini terus tumbuh dan membawamu hidup bersamaku.”
- “Perihal cinta, kamu tidak perlu banyak berbicara. Cukup lakukan perjuangan hingga maksimal untuk bisa bersama hingga tutup usia.”
Kata Kata Bijak Untuk Sahabat
Seorang sahabat sangat layak menerima kata-kata terbaik yang bisa keluar dari mulut dan hatimu.
Buat kamu yang ingin menghadiahi kalimat indah untuk sahabat, maka berikut ini beberapa rekomendasi kata-kata bijak yang bisa kamu berikan:
- “Sahabat akan bercerita tanpa diminta. Sahabat juga akan merangkul tanpa kamu harus berakting sedih. Nyatanya, keberadaan sahabat adalah investasi terbaik dalam hidup ini”.
- “Kamu tidak akan pernah merasakan berharganya sahabat, hingga kamu bertengkar heban dengannya lantas berbaikan dan bercanda ria lagi seolah tak pernah terjadi apa-apa”.
- “Satu sahabat yang bisa bertahan dengan kekuranganmu, lebih dari seratus sahabat yang hanya datang menghampirimu saat dia butuh saja”.
- “Cinta tidak akan tumbuh tanpa adanya hubungan persahabatan diantara dua orang. Maka syukurilah rasa cinta yang hadir dalam bentuk kepedulian dari orang terdekat yang saat ini ada disampingmu selalu”.
- “Bukan persamaan yang menjadikan sebuah persahabatan jadi utuh. Saling pengertian adaalah inti dari adanya sebuah persahabatan”.
- “Saat kamu memiliki satu orang yang tidak pernah mencacimu dan selalu mendukung di setiap keputusanmu, maka pertahankan ia agar selalu ada di hidupmu. Dia adalah sahabat terbaik yang harus kamu syukuri dan kamu genggam erat-erat”.
- “Percayalah! meskipun dicaci dan dimaki, sahabat tidak akan pernah meninggalkanmu. Ia akan tetap kembali dan bertahan dengan seburuk apapun sikapmu padanya”.
- “Kasih sahabat tidak akan pernah mati, bahkan jika kamu lebih memilih kekasihmu dibandingkan dengannya”.
- “Semua orang mungkin bisa mencacimu, tapi seorang sahabat akan selalu mengasihimu. Semua orang juga bisa menjatuhkanmu, tapi seorang sahabat akan selalu merangkulmu”.
- “Sahabatmu mungkin tidak pernah memberikanmu obat dari setiap luka hatimu. Namun seorang sahabat akan selalu bisa mengubah luka menjadi sebuah nilai hidup terindah dalam hidupmu”.
- “Persahabatan bukan tentang bagaimana kamu dan aku bisa saling mengerti. Persahabatan adalah tentang bagaimana kita bisa menerima segala hal yang mungkin sulit untuk dimengerti.”
- “Sahabatmu bukanlah seseorang yang berteman denganmu dalam waktu lama. Sahabatmu adalah orang yang berkata bahwa ia akan selalu disampingmu, lantas ia membuktikannya dengan tindakan.”
- “Di sekolah manapun, kamu memang tidak akan diajarkan apa itu sahabat. Namun kamu harus belajar untuk memahaminya sendiri. Jika kamu belum paham dengan makna sahabat, maka sampai kapanpun kamu tidak akan merasa punya sahabat di hidupmu.”
- “Orang yang rela menyakitimu demi kebaikanmu, dia adalah sahabat sejatimu. Maka jangan pernah lepaskan dia, pertahankan hingga akhir hayatmu.”
- “Dalam hidup ini kamu akan diberi kesempatan dan tanggung jawab. Dan tanggung jawab yang paling manis dalam hidup ini adalah sahabat. Maka jagalah tanggung jawabmu, jangan lepaskan sahabatmu.”
Kata Kata Bijak Untuk Suami
Ada kalanya seorang suami akan luluh jika mendengar istrinya berkata dengan perkataan yang manis dan menyentuh.
Kalimat-kalimat mutiara di bawah ini punya makna yang indah untuk suami.
Kamu bisa jadikan kalimat di bawah ini sebagai senjata dalam menyayangi suami dan membuatnya lebih mencintaimu. Diantaranya adalah:
- “Memandang wajahmu di setiap pagiku, adalah hal terindah yang dulu selalu kusemogakan dan kini selalu kusyukuri.”
- “Aku pernah merasa sangat takut menjalani kelamnya hidup ini. Hingga kamu datang dan aku tidak mau menjalani kelam ini selain denganmu, maka tolong bertahanlah denganku hingga akhir hayatku.”
- “Hidup bersamamu adalah hadiah terindah yang diberikan Tuhan padaku. Aku merasa menjadi sosok istri paling sempurna ketika ada di dekatmu. Maka mari menyebrangi bahtera ini dengan rasa penuh cinta hingga akhir masa.”
- “Pundakmu akan selalu menjadi tempat terbaik untuk mengiringiku tidur dalam kondisi terpuruk sekalipun. Maka tolong, jangan berikan sandaran ini pada orang lain karena akulah yang lebih membutuhkan.”
- “Perintahmu adalah syurga untukku. Kekuatanmu adalah sumber bahagiaku. Ucapan terimakasihku atas hadirnya dirimu dalam hidupku, hanya bisa kuungkap melalui rasa cinta.”
- “Nyatanya, setiap sisi dari dirimu adalah hal yang selalu menjadi favoritku di dunia ini. Berjalanlah disampingku, dan jadilah sahabatku di seumur hidupku dengan rasa saling cinta.”
- “Kebanggaan terindah menjadi seorang wanita adalah ketika aku secara sah menjadi milikmu dan menikmati pagi selalu bersamamu hingga akhir hidupku, suamiku.”
- “Menjadi istrimu adalah suatu kehormatan yang tidak akan pernah aku sia-siakan. Mari menyatukan kekuatan dan membangun bahtera yang kuat tanpa kata tumbang di tengah badai kehidupan.”
- “Mendukungmu di setiap keputusan hidup, adalah sebuah kewajiban yang akan selalu kupatuhi. Syurgaku ada dalam dekapanmu, maka bagilah semua hal denganku agar dapat kudukung setiap hal yang ada dihidupmu.”
- “Kamu adalah orang yang akan selalu aku lihat di sepanjang hidpku. Jadi, mari ciptakan nuansa hidup yang selalu penuh dengan hal baru. Mari menjadi sosok dua insan yang selalu mengagumi satu sama lain di bawah naungan restu Tuhan.”
- “Ada banyak hal dalam hidup ini yang harus dijalani, bukan dilewati. Dan aku tidak ingin menjalaninya dengan pria lain. Aku ingin melaluinya bersamamu, suamiku.”
- “Cinta yang kamu berikan padaku adalah hadiah terindah yang bentuknya semakin bagus setiap paginya. Maka jangan merusaknya karena aku tidak bisa hidup tanpa hadiah itu selamanya.”
- “Meskipun setiap pagiku mata ini bisa menikmati raut wajah lelapmu, namun aku selalu memohon kepada Tuhan. Aku memohon agar kamu tidak hanya disatukan di dunia, namun juga di syurga-Nya.”
- “Tidak ada hal yang lebih membahagiakan selain mengetahui fakta bahwa kini aku milikmu, untuk selamanya.”
- “Kenyataannya, hatiku selalu didera rasa bahagia setiap aku memikirkan bahwa aku akan menhabiskan sisa umurku bersamamu suamiku.”
Kata Kata Bijak Mario Teguh
Seperti yang sudah kita ketahui, Mario Teguh adalah sosok yang selalu menjadi inspirasi bagi sebagian besar masyarakat Indonesia.
Sebagian besar kata-kata bijaknya, seringkali menjadi motivasi tersendiri untuk semua kalangan.
Untuk kamu yang ingin tahu seberapa berpengaruhnya kalimat Mario teguh, maka berikut di bawah ini ada beberapa kata-kata bijaknya yang mungkin bisa menjadi motivasi hidupmu:
- “Orang besar selalu konsisten dalam melakukan kebaikan di dunia ini. Maka berfokuslah untuk melakukan kebaikan agar kelak kamu menjadi orang besar yang dikenal dengan berjuta kebaikan.”
- “Dalam hidup ini, Tuhan selalu memelihara orang baik dengan kebaikan pula. Begitu juga sebaliknya, maka bersikaplah sebaik mungkin dan jadilah orang yang selalu positif selama hidupmu.”
- “Tidak semua kebaikan yang kamu lakukan akan mendapatkan balasan kebaikan pula dari orang tersebut. Jika hal itu terjadi, maka jangan putus harapan dan tetaplah menjadi orang baik. Menjadi orang baik akan lebih baik dari pada menjadi orang yang tidak berguna.”
- “Ada beberapa keinginan yang belum tentu baik untuk dirimu. Ada juga beberapa hal yang kamu benci justru adalah baik untukmu.”
- “Suatu saat, waktu akan menjadi bukti terungkapnya sebuah dusta. Waktu yang tepat akan menunjukkan kebenaran pada orang-orang yang berpegang teguh pada kesabaran dan kebaikan hatinya.”
- “Terkadang menjadi orang baik akan menyakitkan. Namun ingatlah bahwa rasa sakit itu lebih baik dari pada nikmatnya perbuatan buruk. Tidak ada ceritanya orang baik yang tidak menang, tunggu saja suatu saat nanti pasti terjadi.”
- “Kebaikan akan mengantarmu pada sesuatu yang besar. Sedangkan kesabaran akan mengantarkanmu mencapai sesuatu yang tadinya musthail untuk dicapai.”
- “Hadapilah kecewa dan sakit hati dengan rasa sabar dan do’a. Suatu saat nanti kamu akan memperoleh perlajarn berharga yang akan mengangkatmu menjadi sosok yang hebat.”
- “Sabar dan tabah yang kamu tanamkan dalam hati, akan membuat Tuhan meninggikan derajat dan menjadikanmu kaya.”
- “Sejatinya, hidup ini harus dihadapi dengan penuh kesabaran. Dunia seringkali memberikan banyak kerikil hambatan sebelum akhirnya mempertemukanmu dengan hadiah terindah.”
- “Kehidupan ini selalu memberikan porsi kesulitan dan kemudahan yang berbeda-beda. Artinya kamu tidak akan selalu dalam masa sulit. Kamu hanya perlu menjadi sosok yang kuat untuk mendapatkan kemudahan di masa depan.”
- “Tidak ada gunanya membantah seorang pembenci. Kamu hanya perlu menjadi penyabar, Tuhan akan menjadikanmu orang hebat karena kesabaran dalam menghadapi seorang pembenci.”
- “Tidak ada kesedihan yang berkepanjangan. Kamu bisa menciptakan kebahagiaan yang lebih panjang. Semuanya bergantung pada bagaimana cara kamu sabar dan kuat dalam menghadapi segala hambatan.”
- “Pada dasarnya, cinta itu memiliki makna kebahagiaan. Ia akan selalu memberikan kebahagiaan bagi siapapun yang merasakannya. Namun jika kenyataannya perasaan itu menjadikanmu menderita, maka percayalah bahwa itu bukan cinta sejatinya.”
- “Dalam kehidupan, ada kalanya seorang anak muda disesatkan dengan rasa jatuh cinta yang salah. Maka biarkan, suatu saat itu semua akan menjadi pelajaran berharga untuk kehidupan di masa depannya.”
Kata Kata Bijak Untuk Diri Sendiri
Terkadang diri sendiri juga membutuhkan motivasi untuk bisa jadi lebih baik.
Berikut di bawah ini ada beberapa kata bijak yang mungkin bisa kamu jadikan inspirasi dalam menjalani hidup:
- “Merendah adalah hal yang bagus. Namun jangan jadikah kerendahan itu sebagai bentuk insecure yang menghalangi berkembangnya dirimu. Ingat, di luar sana ada banyak sekali orang jauh lebih keren dari kamu. Maka bangkitlah dan jadikan dirimu sama kerennya dengan mereka.”
- “Berbuat dosa adalah fitrahnya manusia yang tidak sempurna. Namun jangan jadikah berbuat dosa sebagai senjata untuk mengatakan bahwa Tuhan itu maha pemaaf dan pengampun.”
- “Ada kalanya kamu harus bermalas-malasan dalam hidup, hanya untuk memberi jeda pada dirimu yang bukan maha sempurna. Namun cepatlah kembali menumbuhkan rasa giat dalam diri agar tidak tertinggal jauh dari yang lain.”
- “Tidak ada gunanya mengejar orang yang sama sekali tidak memikirkan dirimu. Bangkit dan bentulah jati diri sejatimu, maka kamu akan menemukan soulmatemu yang sesungguhnya.”
- “Tetaplah berbuat baik, meskipun tidak ada penghargaan yang akan kamu dapatkan dari kebaikan yang kamu lakukan. Ingat, Tuhan selalu melihat apa yang kamu lakukan. Kelak kamu akan merasakan nikmatnya balasan dari Tuhan.”
- “Jangan merubah dirimu hanya demi seseorang. Perbaiki dirimu secara konsisten, jika ia tetap bertahan maka pertahankan. Jika sebaliknya, maka tinggalkan”.
- “Jangan menganggap pekerjaanmu sebagai beban untuk bertahan hidup. Jadikan pekerjaanmu sebagai rutinitas yang bisa membuatmu mengenal dunia dan menjadi pelipur lara dari kesendirian.”
- “Mengangislah jika memang air matamu ingin keluar. Mengeluhlah jika memang bebanmu dirasa memberatkan. Namun jangan lupa tugasmu untuk mencintai dirimu adalah dengan menjadi orang hebat. Maka berjuanglah karena tidak ada penderitaan di masa tua untuk orang yang giat berusaha.”
- “Percayalah, rencana-rencana besarmu saat ini tidak akan pernah terhapus dari kertas planningmu. Hingga kamu mencari jalan untuk mewujudkannya dan bertahan dari batu krikil menyakitkan yang nantinya pasti menghadang jalanmu.”
- “Opinimu terlahir dari pemikiranmu. Pemikiran yang ada pada dirimu tercermin dari baiknya nuranimu. Maka perbaikilah nuranimu agar pemikiranmu menjadi lebih bijak dan bisa diterima oleh khalayak.”
- “Aku selalu memperlakukan orang lain layaknya memperlakukan diriku sendiri. Jika aku tidak ingin tersakiti, maka aku tidak boleh menyakiti orang lain. Rasanya akan sama, hukum timbal balik juga pasti nyata adanya.”
- “Memiki sikap tidak enakan adalah hal yang wajar. Namun ingatlah bahwa, sikap ini yang akan membunuh karaktermu sebagai orang tegas untuk dirimu sendiri. Belajatlah mengutamakan dirimu sebelum kamu mengutamakan orang lain.”
- “Setiap orang dianugrahi dengan kecerdasan yang berbeda-beda. Maka jangan takut menunjukkan dirimu yang sebenarnya pada dunia. Sejatinya tidak ada manusia yang hina, yang ada hanya orang yang malas berusaha hingga menjadi hina karena sikapnya.”
- “Belajarlah dari ikan cupang, dia bisa menyenangkan orang yang melihatnya tanpa harus memamerkan kemewahan dirinya. Dia juga bisa melindungi dirinya dengan kemampuannya.”
- “Jadikan dirimu layaknya bunga mawar yang tak menampakkan bau harumnya. Namun ia terlihat selalu indah dan memiliki makna mendalam pada setiap bagian dirinya. Ia punya duri namun tidak pernah mendatangi orang untuk menyakiti.”
Kata Kata Bijak Keren
Untuk menjadi seseorang yang keren, kamu tidak hanya butuh penampilan yang kece.
Kamu juga mungkin akan membutuhkan kata-kata bijak yang bisa membuat orang lain takjub padamu. Dengan semua perkataan bijak ini, mungkin juga hidup orang lain akan bisa terpengaruh dan berubah menjadi lebih baik.
Untuk kamu yang ingin terlihat keren dengan kata-kata bijak, berikut ini bisa kamu simak dan catat baik-baik beberapa pilihan katanya untukmu:
- “Bergegaslah untuk mewujudkan. Bertahanlah untuk menjalankan. Selesaikanlah dengan penuh kebanggaan. Mimpi tidak akan terwujud tanpa adanya tindakan.”
- “Pecundang memandang kegagalan sebagai bentuk kekalahan. Pemenang memandang kegagalan sebagai inspirasi dan cambukan untuk kembali menang.”
- “Jati diri itu tidak hanya berusaha ditemukan. Lebih dari itu, jati diri harus dibentuk.”
- “Hidup ibarat sebuah perjalanan panjang dengan berkendara. Kamu tidak akan tahu ada apa di depan sana selama perjalananmu. Maka jangan pernah mengambil penumpang yang buruk dalam perjalananmu, karena itu akan berpengaruh pada cepat atau lambatnya kamu sampai garis finish.”
- “Jangan penuhi hidupmu hanya dengan sekedar janji manis. Penuhilah hidupmu dengan beragam bentuk cinta dan arahkan menggunakan pengetahuan serta wawasanmu.”
- “Orang yang berhenti berharap pada Tuhannya, jauh lebih buruk dari orang yang berhenti detak jantungnya. Maka berharaplah dalam hidup, dan hidupkan harapanmu dengan doa dan usaha yang terus-menerus kamu lakukan.”
- “Mencari musuh itu mudah. Mencari teman juga mudah. Namun mencari orang yang akan selalu mendampingi di kala gelap dan berjalan bersama dikala terik, adalah hal yang cukup sulit. “
- “Manusia adalah makhluk paling rumit. Mereka menertawakan orang lain, padahal tanpa ia sadari ia sedang menertawakan dirinya di masa mendatang.”
- “Selalu ingat bahwa bumi tidak hanya berputar mengelilingi kamu. Jadi jangan pernah berharap semua orang akan tunduk dan patuh dengan apa yang kamu mau.”
- “Kamu mungkin akan menemui banyak kerikil kecil dalam hidupmu. Kumpulkan semua itu hingga menjadi batu besar yang siap melindungimu dari segala kegagalan dunia.”
- “Orang bijak akan menghabiskan waktunya untuk aksi. Orang dungu akan membuang waktunya untuk menghayalkan ilusi.”
- “Kegagalan adalah kerikil kecil dalam kehidupan yang akan membantumu membentuk jati diri. Maka berterima kasihlah pada kegagalan, dan habiskan jatah gagalmu agar kesuksesan bisa cepat kau temui.”
- “Penderitaanmu saat ini, mungkin adalah doa dari orang-orang yang pernah kamu sakiti. Maka berbuatlah sebaik mungkin, katakana maaf untuk segala perbuatan burukmu, dan jangan menyerah untuk bangkit kembali.”
- “Tidak ada orang yang tidak menyesal di dunia ini dalam mengambil keputusan. Namun penyesalan selalu lebih baik dari pada tidak pernah menyesal karena tidak pernah mencoba.”
- “Puncak kasih sayang dua insan, terletak pada hati dan mulutnya yang secara bersamaan melantunkan harapan dalam doa pada Tuhan.”
Kata Kata Bijak Untuk Anak
Mendidik seorang anak memang bukanlah tugas yang mudah.
Cara paling ampuh dalam mendidik anak memang dengan cara memberikan contoh tingkah laku yang baik. Namun terkadang anak juga perlu diracuni dengan kata-kata bijak yang mampu diserap dengan baik oleh otak dan hatinya.
Bagi kamu yang sudah menjadi orang tua, kamu mungkin butuh beberapa kata bijak untuk mendidik dan mengenalkan dunia pada anakmu.
Jangan khawatir, berikut di bawah ini ada beberapa kata yang bisa kamu pakai dan terapkan pada anakmu:
- “Nak, hiduplah dalam harapan. Namun jangan hidup dalam angan-angan kosong. Wujudkan, meski hasilnya akan banyak kekurangan.”
- “Belajarlah perihal semangat pada ayahmu. Ia selalu melalui hari-hari berat, namun setiap pagi ia tidak pernah lupa menyalurkan energy semangat.”
- “Nak, dunia ini akan berjalan dengan keras. Namun untuk menyikapinya kamu tidak harus menjadi keras pula. Menguasai dunia yang keras butuh pengetahuan dan kebesaran hati yang luas.”
- “Dalam hidup ini, tidak ada orang yang akan luput dari sebuah kesalahan. Namun pastikanlah nak bahwa kamu tidak akan mengulangi kesalahan yang sama.”
- “Belajarlah mencintai dari kedua orang tuamu. Mereka menyalurkan kasih cintanya dengan bentuk yang berbeda. Namun ada satu hal yang sama, mereka mencintai tanpa mengharapkan kembali dicintai.”
- “Puncak keberhasilanmu dalam hidup bisa ditentukan dari seberapa sering orang tuamu tersenyum saat melihatmu dengan segala usahamu.”
- “Ingatlah nak, hargai setiap nasihat yang kamu dapat. Jangan memandang siapa yang memberimu nasihat. Lihatlah bagaimana nasihat yang diberikan padamu. Hidup akan menjadi buruk jika di dunia ini sudah tidak ada lagi nasihat yang kamu dapat. Dan nasihat terbaik adalah nasihat yang diberikan oleh orang tuamu.”
- “Percayalah, tidak ada satupun orang tua yang membenci anaknya. Hanya saja, cara mereka mencintai yang terkadang berbeda dengan ekspektasi kebanyakan anak.”
- “Nak, ada banyak kebaikan yang bisa kamu balas. Namun ada satu kebaikan yang sampai kapanpun tidak akan bisa kamu balas, ia adalah kebaikan ibu dan ayahmu.”
- “Orang tuamu yang tidak berpendidikan, mungkin dipandang sebagai orang bodoh akan pengetahuan. Namun perihal cinta, kamu tidak bisa mengalahkan keahlian keduanya. Justru kamu harus belajar mencintai dari mereka.”
- “Nak, saat hidup di dunia ini kamu akan menemukan ada begitu banyak probematika hidup. Dalam setiap fase hidupmu, kamu mungkin akan banyak ditemukan dengan orang yang silih berganti datang kemudian pergi. Namun ingatlah, orang tuamu ini sampai kapanpun akan jadi sosok yang selalu datang tanpa ingin pergi dari hidupmu.”
- “Segala hal yang terjadi di dunia ini adalah atas izin dan ketetapan Tuhan. Maka dekatkan dirimu pada Tuhan dan jadilah hamba yang baik nak. Dari setiap kebaikanmu itu Tuhan tidak akan izinkan kesedihan datang padamu.”
- “Definisi orang yang sukses dan orang yang berharga itu berbeda. Maka dalam hidup ini pilihlah untuk menjadi orang berharga, dan sukses akan mengikutimu.”
- “Jangan jadikan kesuksesanmu sebagai ajang pamer pada orang lain. Namun jadikan itu sebagai bukti pada semua orang bahwa sukses bisa didapatkan oleh siapa saja.”
- “Ada banyak hal indah di dunia ini untuk disyukuri dengan senyuman. Namun ada sedikit sekali hal buruk yang umumnya ditangisi oleh orang di dunia ini. Maka ketika hal buruk itu datang padamu, menangislah lantas bangkitlah untuk membangun kebaikan.”
Kata Kata Bijak Pagi Hari
Pagi hari adalah waktu yang sangat tepat untuk merubah diri dan mindset menjadi lebih baik.
Ada beberapa kalimat bijak yang mungkin bisa kamu jadikan motivasi setiap pagimu. Beberapa kalimat bijak itu adalah sebagai berikut:
- “Orang sukses selalu memulai pagi harinya dengan ide-ide baru yang akan membuat dunia takjub padanya. Sedangkan orang gagal selalu memulai pagi harinya dengan kekhawatiran berlebihan yang justru menjatuhkannya.”
- “Awali pagi harimu dengan memberi kasih dan cinta melalui motivasi pada dirimu sendiri. Niscaya saat itu, dunia sedang menghargaimu dan akan membantumu meraih apa yang harusnya diraih.”
- “Setiap pagi, akan selalu ada hal positif. Lihatlah meskipun butuh usaha keras untuk mendapatkan nilainya.”
- “Setiap orang di dunia ini selalu punya kesempatan hidup di pagi hari dengan dua pilihan. Kembali tertidur atau bangun dan mewujudkan impian.”
- “Tidak ada kerugian yang datang untuk orang-orang yang hobi bangun di pagi hari. Selalu ada kebaikan meskipun hanya satu saja untuk orang-orang yang tidak melanjutkan tidurnya di pagi hari.”
- “Orang yang selalu bangun kesiangan, tidak akan pernah tahu apa makna di balik keindahan fajar yang menyapa dunia.”
- “Orang-orang bijak selalu memulai ide briliannya di pagi hari. Sedangkan orang dengan penuh kegagalan selalu memilih untuk pulas di nyenyaknya pagi yang dingin.”
- “Gaya gravitasi kasur di pagi hari memang sangat kuat. Namun ia tidak lebih kuat dari tekad orang-orang sukses yang selalu mengawali usahanya di pagi hari.”
- “Jika kamu ingin sukses, jadikan pagi harimu sebagai lembarang baru dihidupmu. Isilah dengan impian-impian brilian yang akan kamu usahakan. Namun jangan lupakan lembaran sebelumnya dan belajarlah apa yang perlu diperbaiki di hari kemaren.”
- “Semua manusia memiliki kesempatan berfikir cepat di pagi hari. Namun hanya orang-orang hebat yang bisa memanfaatkan pagi hari sebagai waktu cemerlang untuk menciptakan ide yang brillian.”
- “Orang yang sukses cenderung memulai pagi harinya dengan senyuman. Sedangkan orang yang gagal cenderung memulai harinya dengan kerutan dan kemarahan. Maka jadilah orang sukses untuk dirimu sendiri, dengan memulai pagi bersama senyuman sederhana.”
- “Bahagia itu sederhana. Melihatmu di pagi hari dengan wajah tersenyum adalah anugerah yang akan selalu kusyukuri di sepanjang hari.
- “Orang yang tidak pernah bangun di pagi hari, akan kehilangan indahnya filosofi kopi yang disedu dalam dinginnya dunia saat fajar tiba.”
- “Setelah tertidur sepanjang malam, otak akan lebih fresh dan dapat berfikir lebih cepat dari biasanya. Jadi manfaatkan pagi harimu untuk menanamkan hal positif dan melakukan segala hal baik untuk masa depan yang cemerlang.”
- “Tidak ada yang bisa mengalahkan kekhusyukan sujud seorang hamba, selain kondisi sujud di pagi hari saat semua orang terlelap dalam mimpi.”
Kata Kata Bijak Romantis
Keromantisan tidak hanya dapat ditunjukkan dengan sikapmu pada pasangan.
Kamu juga bisa menunjukkan kata-kata romantis pada pasangan, sehingga dia akan lebih mengagumi melalui setiap kata yang kamu ucapkan.
Kalimat bijak romantis di bawah ini bisa kamu catat dan aplikasikan pada pasanganmu agar cintamu lebih berwarna:
- “Tidak ada cinta yang tidak membara. Tidak ada kata patah dalam cinta. Jika cintamu justru membuatmu patah, maka jangan definisikan itu sebagai cinta. Itu tidak lain adalah asa yang wujudnya terlalu pedih dirasa.”
- “Seseorang yang menyakitimu sebenarnya sengaja tuhan kirimkan untukmu. Mereka hadir sebagai jalan agar kamu menemukan seseorang yang lebih baik dan belajar banyak hal darinya.”
- “Orang tulus selalu membangun cinta. Sedangkan orang yang berniat main-main hanya mampu jatuh cinta tanpa bisa membangunnya.”
- “Tidak ada cinta yang buta karena terlena. Cinta selalu mengantarkan pelakunya menjadi sosok yang saling memahami lantas saling menyempurnakan.”
- “Tidak ada hati yang bisa dikatakan sempurna, hingga ia menemukan seseorang yang mampu melengkapi hatinya dengan cinta dan ketulusan.”
- “Tuhan tidak akan mempertemukanmu dengan orang yang akan menjadi takdirmu, hingga kamu menjadi seseorang yang pantas dipertemukan dengan orang yang tepat.”
- “Kamu mungkin tidak bisa membahagiakan semua orang di dunia ini. Namun kamu bisa memberi kebahagiaan pada satu orang dengan mengisi hidupnya penuh cinta. Secara tidak langsung, kamu sudah menciptakan kebahagiaan untuk dirimu sendiri.”
- “Kamu adalah salah satu dari gugusan bintang yang selalu aku dambakan. Kamu adalah doa terpanjatkan yang selalu aku semogakan di setiap sujud di sepertiga malam.”
- “Jangan membuat perbandingan dalam cinta. Cinta ada karena rasa. Bertemulah dengan realitanya, sebelum menentukan ekspektasi soal cinta.”
- “Kami tidak akan mendapati nilai ketulusan cintamu, hingga hatimu tidak berubah dari satu orang yang sama. Dan itu terjadi dalam kurun waktu yang sangat lama.”
- “Perihal cinta, kamu tidak bisa mengambil arah. Semua terjadi karena kehendak yang kuasa. Maka terima saja dan jalani bagaimana nantinya. Sampai kapanpun, hati tidak bisa menjadi pihak yang salah dalam mencinta.”
- “Tidak semua orang dipertemukan untuk lantas menetap menjadi pasangan. Ada hati yang dipertemukan sesaat untuk saling belajar apa itu cinta. Dan ada hati yang dipertemukan untuk memberikan gambaran betapa cinta itu adalah perjuangan bersama membangun bahtera.”
- “Pertemuan memang berawal dari mata. Namun soal cinta, semua berawal dari saling menatap kemudian saling menetap.”
- “Mencintai seseorang itu bukan soal materi. Namun bagaimana cara kamu memberikan apa yang membuat hatinya bergetar hingga senyumnya melebar. Itu adalah salah satu tanda cinta yang paling dahsyat.”
- “Segala sesuatu yang berawal dari hati, maka akan berakhir juga dengan hati. Entah dalam kondisi senang, entah dalam kondisi sedih. Semua sudah menjadi ketetapan yang harus diterima dengan lapang.”
Kata Kata Bijak Buat Istri
Sosok istri memang merupakan sosok yang sangat penting dalam hidup ini.
Seorang istri harus diperlakukan dengan sangat baik dan manis, termasuk dengan memberikan mereka kata-kata manis dan bernilai.
Untuk kamu yang kini sedang belajar menjadi suami terbaik, kamu bisa belajar beberapa kata-kata bijak berikut ini. Dengan kata-kata ini, semoga istrimu kian mencintaimu dan bisa menjadi istri terbaik di hidupmu:
- “Lelakimu adalah cerminan dirimu. Maka jadilah istri sebaik mungkin jika kamu menginginkan suami yang juga sama baiknya.”
- “Syurga setiap istri ada pada suaminya. Maka jangan sampai sedikitpun hati suami tersakiti karena itu akan merampas surganya.”
- “Jangan berjalan di belakang suamimu untuk mendorongnya. Jangan berjalan di depan suamimu untuk memimpinnya. Berjalanlah di samping suamimu untuk terus menemaninya dalam kondisi dan situasi apapun.”
- “Aku tidak peduli seberapa banyak bilangan yang kuhabiskan denganmu, istriku. Yang aku fikirkan hanyalah bagaimana aku bisa bertahan hidup tanpa cintamu di muka bumi ini.”
- “Aku tidak pernah mendapati diriku utuh, lantas Tuhan menghadirkan istri sepertimu. Aku bersyukur karena dirimu adalah penyempitan iman dan hatiku. Terimakasih untuk melengkapiku, istriku.”
- “Sebaik-baik sahabat dalam hidup adalah istri. Ia tidak pernah bosan apalagi berniat meninggalkan. Ia adalah anugrah sekaligus amanah yang dikirimkan Tuhan dalam hidup ini.”
- “Dalam hidup ini, aku akan melalui banyak sekali ombak kehidupan tak terduga. Tolong di sini saja menemaniku meski kadang aku didera kacau atau senang sekalipun. Aku mencintaimu duhai istriku.”
- “Mungkin aku akan memadu kasih dengan orang-orang di sekitarku. Namun percayalah, aku tidak akan pernah memadu cinta dan hatiku sekalipun pada orang lain karena kamu adalah satu-satunya istri terbaik.”
- “Surganya seorang suami adalah mendidik dan mengarahkan istrinya. Maka wahai istriku, tetaplah menjadi kamu yang sekarang dan mari pegang tanganku untuk aku tuntun bersama-sama menuju ridho-Nya.”
- “Sebelum ada hadirmu, hidupku hanya dipenuhi satu warna. Namun setelah hadirmu dalam hidupku duhai istriku, hidupku jadi penuh dengan beragam warna dan darama hidup. Tetaplah di sini, temani aku melalui semua hari yang warnanya berganti-ganti ini. Jangan bosan, jangan tinggalkan.”
- “Tidak ada yang lebih romantis dibandingkan hidup di pagi hari dengan aroma kopi, sarapan, dan sedikit senyum semangat darimu istriku.”.
- “Dulu kamu mungkin menangis dalam sujudmu untuk dipertemukan denganku. Namun kini saat kita telah bersatu, maka mari kita bersujud untuk mewujudkan rasa syukur dalam bahtera yang tidak akan pernah punah sepanjang masa kita, istriku.”
- “Duhai istriku, kamu adalah amanah terindah yang diberikan oleh Tuhan. Untuk menjaga amanah ini tidak mudah. Maka berdirilah di sampingku, genggam tanganku dan lantunkan setiap doa yang kamu punya untukku agar terus bisa menjagamu dalam hati ini.”
- “Tidak ada perhiasan yang paling indah selain seorang istri yang taat dan patuh kepada suaminya. Maka jadilah istri yang bisa selalu memberi kesejukan pada hari suami. Itu akan berbuah menjadi syurga milik Tuhan yang teramat mulia.”
- “Untuk hidup yang dijalani berdua hingga akhir masa, jangan lupa untuk selalu mengucap terima kasih pada suamimu. Ia adalah sosok lelaku sabar yang mau menerimamu sebagai komitmen dan kepercayaan yang dikirm langsung oleh Tuhan.”
Kata Kata Bijak Cinta Islami
Cinta yang suci dan sejati adalah cinta yang didasarkan atas nama Allah.
Sebagai seorang muslim atau muslimah, kamu tentu membutuhkan motivasi cinta yang bagus untuk menjadikan lebih teguh dalam menjaga cinta atas nama Allah.
Berikut ini motivasi cinta dalam kata yang bisa kamu tanamkan dalam hati dan pikiranmu:
- “Ujian cinta adalah ujian terberat dalam hidup. Adukan semua pada Tuhan melalui sujud dan lantunan doamu, maka hatimu akan kuat, ujianmu akan menjadi ringan.”
- “Meskipun tidak dipersatukan di dunia. Semoga cinta menjadi pemersatu hatiku dan hatimu di syurga-Nya kelak. Karena cinta sejati adalah cinta yang dipenuhi oleh ridho-Nya lantas dipersatukan lewat do’a, dan berakhir di akhrirat-Nya.”
- “Tidak ada cinta yang lebih mulia dari tersembunyinya ia dalam jiwa. Lantas cinta diutas dalam lantunan doa sepanjang malam dan disatukan dalam ikatan di suatu hari yang telah ditakdirkan.”
- “Dua orang yang saling mencintai karena Allah, akan mendapatkan kesempatan untuk dipertemukan dalam dua masa. Masa di dunia dan masa di akhirat”.
- “Jadilah seperti Fatimah jika cintamu belum terlanjur terungkap. Jadilah Khodijah jika cintamu telah terucap dan telah menemukan tautannya. Dan jadilah Aisyah yang semasa hidupnya mencintai takdirnya hingga kematian memisahkan.”
- “Tidak ada yang lebih mulia dari tertahannya sebuah rasa cinta demi menghindari kemaksiatan. Tidak ada yang lebih bernilai dari cinta selain mempersatukannya dalam ikatan yang dihalalkan.”
- “Belajarlah dari cara Allah membolak-balikkan hati setiap hamba-Nya. Allah selalu memberi himah dan pelajaran besar dibalik itu semua, sebelum akhirnya kamu dipertemukan dengan orang yang paling baik menurut-Nya.”
- “Saat kamu mulai jatuh hati pada seseorang, maka tidak ada tempat penitipan terbaik selain kepada Allah. Allahlah yang akan memudahkan jalanmu, meskipun bagi manusia ia sangat mustahil untuk diperjuangkan karena tidak ada yang mustahil bagi Allah.”
- “Bertegur sapa adalah cara umum yang dilakukan oleh hamba biasa. Namun hamba mulia akan lebih memilih untuk mendo’akannya dalam sujud sholat istikhorohnya.”
- “Cinta adalah ujian. Maka bercintalah sewajarnya dan kasihilah semampumu, lantas Allah yang akan mencukupkannya melalui kisah terindah yang hadir dalam hidupmu.”
- “Belajarlah dari kisah Zulaikha. Saat ia mengejar Yusuf, Allah memberi jarak dan menjauhkan keduanya. Seketika itu Zulaikha mendekatkan diri pada Allah. Yusufpun didekatkan atas ijin-Nya.”
- “Tidak ada orang yang lebih kuat dari seorang hamba yang selalu istiqomah. Istiqomah melakukan segala kebaikan untuk bersiap bertemu dengan Tuhannya.”
- “Sejatinya manusia hidup di dunia ini adalah untuk berlomba-lomba mencapau puncaknya cinta, yaitu Allah. Sedangkan dalam perjalanannya, manusia selalu dipertemukan dengan cinta sesaat pada seorang hamba, sebagai lembah cinta sebelum bertemu dengan Tuhannya.”
- “Perbaikilah sholatmu, perbanyaklah sedekahmu, dan selalu dekatkan hatimu pada Allah. Iman dan keislamanmu akan menjadi mahar terdahsyat untukku.”
- “Tidak ada yang lebih murni dari cinta Tuhan kepada hamba-Nya. Tidak ada yang lebih rendah dari cinta seorang hamba yang menduakan Tuhannya. Maka selalul ingatlah bahwa hanya kepada Allah tempat meluapkan puncaknya cinta”.
Kata Kata Bijak Kecewa
Kekecewaan adalah perasaan yang pasti dialami oleh semua orang.
Agar kamu tidak tenggelam dalam kekecewaan yang semakin dalam, kalimat-kalimat bijak di bawah ini mungkin bisa menjadi pelajaran berharga untuk kamu simpan dalam hati dan fikiranmu:
- “Belajarlah dari rasa kecewa. Ia menyakitkan, namun dibaliknya tersimpan begitu banyak pelajaran berharga”.
- “Puncak kekecewaan seseorang adalah ketika ia diam. Ketika ia tidak lagi mempedulikanmu dalam hidupnya. Bahkan ketika kamu sedang membutuhkan uluran tangannya. Maka sebisa mungkin jangan membuat orang terdekatmu kecewa”.
- “Jadikan rasa kecewamu sekarang sebagai batu loncatan untuk mencapai puncak kesuksesan. Tidak ada orang sukses di dunia ini tanpa merasakan kekecewaan. Fitrahnya manusia memang harus merasakan kecewa agar tumbuh menjadi dewasa.”
- “Semakin tinggi harapanmu, maka akan semakin tinggi pula puncak kekecewaanmu. Namun ingatlah, semakin kamu banyak kecewa maka semakin bisa pikiranmu menjadi dewasa. Belajarlah dari kesalahan, bijaklah menanggapi kekecewaan.”
- “Cinta yang besar adalah ketika kamu mampu bertahan memberi kasih dan cinta, meskipun kamu sedang merasa sangat kecewa. Disanalah puncak kejayaan hati dan kebijaksanaanmu bertumbuh.”
- “Diam adalah bentuk tindakan terbaik saat merasakan kecewa. Melimpahkan emosi saat kecewa tidak akan membuahkan perubahan apapun dalam hidup. Maka jadilah orang yang berkelas dengan meredam kecewa dengan diam.”
- “Kamu boleh merasa kecewa berkali-kali. Manusia memang tempatnya berbuat nista dan pandai perihal mencipta kecewa. Namun ingatlah, tidak ada hal yang sia-sia dalam setiap kekecewaan yang kamu dapatkan. Maka belajar dan bertumbuhlah, jangan mencipta luka dan kecewa layaknya orang-orang nista itu.”
- “Pernahkah kamu berfikir bahwa dibalik kekecewaan hidup, sebenarnya Tuhan ingin menyampaikan perihal hidup. Perihal ada sesuatu yang jauh lebih baik untuk kamu dapatkan dari pada keadaanmu sekarang. Maka bersyukurlah dalam kekecewaan, jangan limpahkan dalam kemarahan karena kamu akan merasa malu di masa depan.”
- “Kamu boleh menangis sejadi-jadinya karena kecewa. Namun ingatlah, suatu saat kamu akan tertawa dan berkata ‘betapa bodohnya diriku yang menangisi hal yang bukan apa-apa’.”
- “Tidak ada yang lebih jahat pada diri sendiri, hingga kamu berani menaruh harapan terlalu tinggi lantas merasakan kekecewaan mendalam.”
- “Dalam hidup ini, sebenarnya tidak ada pihak ketiga atau kedua dalam mencipta kecewa. Yang ada hanyalah hati dan pikiran yang menaruh sebuah harapan lantas berujung kekecewaan.”
- “Jika kamu ingin sembuh dari rasa kecewa, maka belajarlah memahami keadaan. Belajarlah memposisikan dirimu sebagai seorang penghianat hati yang harus bertindak lebih dewasa untuk lantas menyelesaikan.”
- “Cara mengukur kesuksesan terbaik adalah dengan mengukur seberapa sering hatimu dibuat kecewa oleh keadaan. Semakin besar rasa kecewamu, jadikan itu sebagai energy yang akan memperbesar usaha mencapai puncak kesuksesan.”
- “Orang sukses selalu memandang rasa kecewa sebagai gerbang yang harus ditemukan kunci untuk membukanya. Orang gagal memandang rasa kecewa sebagai dinding beton yang kuat dan akan sulit dipecahkan, lantas menghentikan segala perjuangan.”
- “Merasakan kecewa saat berharap yang disertai usaha, adalah lebih baik dibandingkan orang yang tidak pernah merasa kecewa karena tidak pernah menaruh harap dalam usaha.”
Kata Kata Bijak Anime
Tanpa disadari, serial atau film anime ternyata banyak memberikan pelajaran hidup yang sangat berharga.
Dan terkadang setiap pelajaran yang diberikan itu diwujudkan dalam perkataan bijak dari setiap tokoh yang berperan di dalamnya.
Salah satu contohnya adalah pemeran naruto. Dalam serialnya, naruto banyak mengeluarkan kata bijak.
Bagi kamu yang menyukai serial anime, berikut di bawah ini ada kata bijak yang seringkali dilewatkan saat menontonnya. Kamu bisa catat dan jadikan pelajaran hidupmu:
- “Hidup adalah tentang memilih. Semua orang harus menentukan pilihannya. Namun jika kamu tidak memutuskan untuk memilih, maka itu adalah pilihan yang akkan kamu pegang.”
- “Perihal mengejar impian, aku akan melakukan usaha semaksimal mungkin. Meskipun hal tersebut harus mengorbankan nyawaku.”
- “Pembunuhan tidak harus dibalas dengan pembunuhan. Hasrat kalian untuk membunuhku, tidak akan bisa mempengaruhi hati agar memiliki keingingan yang sama untuk membunuh kalian.”
- “Semua adalah perihal kualitas dan bukan kuantitas. Jumlah mereka yang menyerang kita memang banyak. Namun kekuatan mereka belum tentu bisa mengalahkan kekuatan kira.”
- “Saat ada kejahatan dalam hidupmu, maka satu-satunya hal yang bisa kamu lakukan adalah dengan berusaha melawannya. Percayalah, tidak ada satupun orang yang akan menolongmu hingga kamu berusaha terlebih dulu.”
- “Ujian hidup yang dihadapi oleh seseorang akan berbanding lurus dengan kekuatan yang dimilikinya sesudah semua masalah ujian itu.”
- “Perihal kebohongan yang selalu dilakukan oleh wanita, pada dasarnya lelaki sudah ditakdirkan untuk memaafkan segala kebohongan itu.”
- “Seorang wanita yang dilahirkan ke dunia ini, memiliki peran utama untuk dicintai. Maka jangan pernah menyalahi takdir dengan menyakiti mereka.”
- “Belajarlah dari sebuah pensil. Ia akan habis ketika dipakai terus menerus, namun lihatlah bahwa ia akan mengukir beragam tulisan indah di atas kertas. Tidak jauh berbeda dengan kehidupan ini.”
- “Seorang teman harusnya ada di saat sohibnya mengalami penderitaa. Jika penderitaannya tidak dihadiri olehmu, maka kamu sama sekali tidak bisa disebut sebagai seorang teman.”
- “Sebuah petualangan tidak akan ada artinya, hingga kamu dan aku memiliki satu tujuan dan satu impian. Sejatinya petualangan adalah tentang satu tujuan dan impian.”
- “Seorang pecundang adalah mereka yang takut pada kematian sebelum melakukan usaha yang maksimal. Biar kematian menjadi urusan Tuhan. Sebagai manusia sejati mari terus berusaha sebaik mungkin dalam hidup.”
- “Memperhitungkan apapun yang telah hilang, tidak akan menghasilkan apapun bahkan juga tidak bisa merubah keadaan. Maka coba pikirkan apa yang masih tersisa dan mulailah bertahan dan berusaha dengan apa yang masih tersisa itu.”
- “Cara mulia untuk menghargai dan melihat kelebihan diri sendiri adalah dengan tidak meremehkan kemampuan diri sendiri. Maka berusahalah menhargai dirimu agar kamu bisa melihat apa kelebihanmu.”
- “Dalam hidup ini pasti ada sahabat yang sangat mencintaimu. Maka jangan pernah menyia-nyiakan cinta mereka dengan tidak menganggap hidupmu berarti sedikitpun.”
Kata Kata Bijak Tentang Alam
Seringkali orang bertindak sewenang-wenang pada alam semesta.
Kamu juga mungkin belum cukup mampu dalam menghargai alam.
Kalimat bijak di bawah ini mungkin bisa sedikit menyadarkanmu betapa berartinya alam dalam kehidupanmu. Diantara kata bijak tersebut adalah:
- “Sejatinya bumi selalu rindu kaki telanjangmu. Anginpun tidak pernah lupa untuk merindukan permainan rambutmu yang terbang kesana kemari. Maka jangan lupakan itu dan kunjungi alam selagi kamu masih bisa merasakan hidup.”
- “Fungsi alam tidak hanya menjadi penopang kelangsungan hidup fisikmu. Lebih dari itu, kamu perlu jalan keluar dari hiruk pikuk pikiranmu. Dan itu bisa kamu dapatkan petunjuk hidup yang diberikan oleh alam.”
- “Semua manusia berasal dari alam. Maka dengan alam pula manusia bisa saling menopang hidup dan saling menjadi bagian terpenting dalam perjalanan hidup.”
- “Saat kamu mulai lalai dan melupakan untuk merawat alam ini, maka sejatinya kamu sedang melupakan jati dirimu yang selama ini tumbuh beriringan dengan alam.”
- “Ada kalanya kamu harus paham bahwa alam semesta bisa bekerja sama untuk membentuk kecocokan dengan detak jantungmu. Dari alam semesta juga kamu bisa tahu kecocokan sifatmu dengan alam.”
- “Tidak ada seorangpun yang bisa menemukan rahasia kehidupan, hingga kamu sendiri yang melihat keindahan alam dan mulai menyatu dengannya.”
- “Hutan bisa menjadi tempat yang paling indah dibalik jahatnya dunia metropolitan. Hutan tidak pernah mempertemukanmu dengan kemarahan dan keserakahan manusia. Namun satukan jiwamu pada alam, maka kamu akan mendapatkan makna itu.”
- “Dengan mencintai alam semesta, maka kamu tidak akan lebih banyak menemukan kebahagiaan dibandingkan kesedihan dalam hidup ini.”
- “Alam diciptakan dengan segala kesederhanaannya. Maka nikmati jangan mainkan mereka dengan tangan usilmu. Semua karena alam bukanlah boneka yang bisa seenaknya dimainkan. Jika kamu mempermainkannya, maka tunggulah hukum alam yang akan kembali dari perbuatanmu.”
- “Percayalah bagi siapapun yang memilih untuk menjelajah alam dengan niat yang baik, maka kamu akan menemukan lebih banyak hal menarik. Bahkan lebih banyak dari apa yang menjadi tujuan awalmu. Semua akan terlihat membahagiakan.”
- “Hidup ini tidak hanya tentang bernafas. Kamu akan membutuhkan alam untuk lebih bertumbuh. Kamu akan butuh matahari untuk selalu bersinar, dan kamu akan membutuhkan bunga untuk sedikit terlihat lebih indah.”
- “Dalam hidup ini kamu tidak akan merasakan betapa kecewanya hidup, hingga kamu belajar memahami alam, mencintainya, lantas selalu berada di dekat alam.”
- “Kamu tidak akan mengerti sesuatupun dari alam, hingga kamu berjalan lebih jauh dan tenggelam lebih dalam pada alam itu.”
- “Jika kamu adalah orang yang ingin kembali menjernihkan pikiran, maka hal pertama yang kamu butuhkan adalah alam. Maka kembalilah dan mendekatlah pada alam tempatmu hidup.”
- “Penyegaran otak yang sempurna tidak hanya berkenaan dengan tiket film di bioskop. Lebih dari itu, kamu akan mendapatkan kesempurnaan penyegaran otak dengan berjalan menyusuri alam.”
Kata Kata Bijak Menyentuh Hati
Manusia memang diciptakan dalam keadaan memiliki harti nurani, nafsu, dan juga fikiran.
Seringkali orang bisa berubah menjadi lebih baik karena ada kata-kata yang menyentuh hatinya.
Jika kamu adalah orang yang ingin mengubah orang di dekatmu jadi lebih baik, maka berikut di bawah ini ada beberapa kata menyentuh hati yang bisa kamu terapkan pada lawan bicaramu:
- “Obat paling mujarab yang bisa dilakukan saat hati kecewa adalah dengan mencoba menyibukkan diri dengan segala hal.”
- “Di dunia ini tidak orang yang tidak menyakitkan. Jika seseorang itu datang dan mulai menyakitimu, maka hal terbaik yang bisa kamu lakukan adalah dengan berdo’a. Berdo’alah agar Allah tidak lantas menjadikanmu pribadi yang sama menyakitkannya seperti dia.”
- “Dalam hidup ini, ada kalanya setiap orang sudah berencana dan melakukan semuanya dengan sempurna. Namun karena satu hal keburukan, semua jadi runtuh dan terpaksa harus dilepaskan. Percayalah, itu sama sekali tidak mudah untuk merelakannya.”
- “Semua orang di dunia ini dituntut untuk melakukan usahanya semaksimal mungkin. Saat kamu sudah melakukan segala hal dengan maksimal, lantas itu semua masih belum cukup baik. Memang akan terasa sangat sakit, namun bangkitlah dan teruskan perjuangan yang belum sampai itu.”
- “Setiap manusia di dunia ini pernah merasakan keadaan yang tidak baik-baik saja. Begitupun denganmu. Saat waktu itu datang, akan ada banyak orang yang mulai bertanya apakah kamu baik-baik saja. Dan kenyataan yang terjadi adalah, dirimu semakin sadar bahwa kamu sedang sama sekali tidak baik-baik.”
- “Seseorang yang menangis sejadi-jadinya, itu bukan tanda bahwa ia lemah menghadapi hidup yang keras. Namun sadarlah bahwa tangisannya adalah bentuk pertahanannya yang sudah mengusahakan segala sesuatu dengan kuat dalam waktu yang teramat lama.”
- “Sebagian besar orang dengan masalah hidupnya, selalu menganggap tidur tidak hanya untuk melepas lelah. Lebih dari itu, tidur selalu dianggap sebagai tempat pelarian dari kejamnya masalah dunia.”
- “Tua dan dewasa adalah dua hal yang berbeda. Manusia di bumi ini sudah pasti akan mengalami masa tua. Namun tidak semua manusia bisa memiliki jiwa yang dewasa. Semua hanya soal perbedaan angka dan karakter seseorang.”
- “Ada saatnya seseorang tertidur dalam waktu yang lama, hanya untuk lari dari permasalahannya. Lantas ia merasakan ketakutan untuk membuka mata dari tidurnya, bahkan ketika ia hanya punya pilihan untuk terus bernafas. Itu adalah hal paling menakutkan sekaligus menyakitkan.”
- “Salah satu fakta dalam hidup ini adalah masalah sebagai bentuk tahapan pendewasaan. Jadi ingatlah bahwa kamu tidak punya hak untuk menyalahkan orang lain dalam setiap permasalahanmu. Cukup lakukan hal terbaik untuk pembenahan diri dan jadilah pribadi yang bisa menjadi dewasa karena masalah.”
- “Saat seseorang terlihat begitu bahagia, maka percayalah bahwa itu semua bukan disebabkan tidak adanya masalah. Ia tetap punya versi masalah hidupnya sendiri, namun cara ia mengatasi masalahnya adalah bentuk kebahagiaannya.”
- “Memaafkan dan melupakan adalah dua hal yang berbeda. Jadilah orang yang bisa memaafkan tanpa melupakan. Dengan memaafkan maka kamu akan mendapatkan keluasan hati. Namun dengan melupakan, kamu akan menjadi orang yang tidak bisa mengambil pelajaran dari masa lalu.”
- “Hidup ini seperti perjalanan menuju puncak Everest. Setiap standarnya semakin tinggi dan setiap tekanannya semakin kuat, hingga membuatmu merasa lelah lantas ingin menyerah. Maka berjuanglah, karena puncak itu akan tiba di depan matamu.”
- “Kehidupan ini akan mencapai fase perubahan. Begitu pula dengan teman-teman yang akan silih berganti datang dan pergi. Namun ingatlah bahwa hidup ini akan terus berjalan. Maka jadilah orang yang selalu menerima keadaan dan jalani hidup dengan sekuat yang kamu mampu.”
- “Mudah itu bukan soal bagaimana seseorang bisa mencintai. Dimanapun dan kapanpun, seseorang bisa menjatuhkan hatinya pada siapa saja. Namun yang tersulit itu adalah bagaimana seseorang bisa mengungkapkannya, meski dalam kondisi yang mustahil sekalipun.”
Kata Kata Bijak Senja
Senja menjadi objek alam yang begitu indah untuk digambarkan.
Pecinta senja yang pandai bergulat kata dalam menggambarkan keindahannya, seringkali dikenal dengan sebutan anak indie.
Buat kamu yang ingin belajar menjadi anak indie, kamu bisa simak beberapa contoh kalimat bijak senja di bawah ini:
- “Salah satu pelajaran berharga yang bisa diambil dari adanya seja adalah soal penantian. Ia mengajarkan bahwa betapa tidak mudah seseorang yang dalam penantian itu. Apalagi untuk orang yang juga berjuang dengan susah payah.”
- “Bukti kesetiaan senja ada pada saat ia meninggalkan hanya untuk menepati. Senja hanya pergi sementara menunggu waktu yang tepat untuk menepati keindahan yang ditunggu-tunggu. Senja mengajarkan betapa manisnya hasil kesabaran dalam menunggu penantian dalam kesetiaan.”
- “Jika kamu ingin merasakan betapa temaramnya rasa rindu, maka cobalah untuk sejenak menjadi malam. Jika kamu ingin tahu bagaimana sengsaranya seseorang yang dalam penantian, maka jadilah senja. Senja tidak pernah lupa untuk mengajarkan betapa penantian itu susah namun akan menjadi menyenangkan saat waktu yang indah itu datang.”
- “Senja bisa kamu ibaratkan seperti masa kecil. Ia hanya datang datang dalam sekejap, namun percayalah masa-masa itu terlalu indah untuk dilewatkan.”
- “Caraku mencintaimu layaknya hujan. Aku berkali-kali terjatuh untuk mencintaimu. Sedangkan cintamu padaku layaknya senja. Kamu datang dengan segala keindahan, lantas pergi begitu saja dalam waktu yang singkat.”
- “Tidak ada pelajaran yang lebih berharga dari adanya senja, melainkan ia yang mengajarkan betapa tidak ada hal indah yang abadi di dunia ini. Semua keindahan akan pergi tepat pada waktunya, namun ia juga bisa kembali pada waktu yang tepat pula.”
- “Mungkin sudah ada ratusan kali kulihat betapa indahnya senja. Namun belum sekalipun aku menemukan saat senja yang lantas membawamu kembali kedekapanku.”
- “Cintamu dan cintaku boleh saja terpisah oleh jarak dan waktu. Namun ingatlah bahwa takdir juga mengarahkan kita untuk melihat keindahan senja yang sama meski dari jarak yang berbeda.”
- “Ada perbedaan makna antara senja dan fajar. Fajar mengajarkan betapa asiknya sebuah pertemuan. Namun senja mengajarkan betapa terlalu manisnya perpisahan untuk selalu dikenang.”
- “Hubungan kita layaknya senja dan daratan. Mereka tidak pernah bersatu dalam ikatan, dan kita yang bisa saling menatap namun hati tidak bisa saling menetap.”
- “Jangan terburu-buru menyalakan lampu terang di rumahmu. Biarkan senja menyelesaikan tugasnya terlebih dulu sebelum malam tiba dan menderu rindu.”
- “Kini senja sering dijadikan sebagai tempat persembunyian bagi para penyair. Mereka lupa bahwa sebenarnya senja mengajarkan bahwa dunia tidak selamanya dalam kondisi baik-baiknya. Akan tiba kelamnya malam setelah mengusir senja. Akan tiba masalah setelah kebahagiaan sirna.”
- “Jika boleh digambarkan, cinta pada orang yang tidak ditakdirkan menetap adalah layaknya senja. Ia telah diciptakan dengan begitu indah untuk ditatap. Ia digariskan untuk datang dalam hidup ini. Namun ia juga telah digariskan untuk lantas pergi tanpa menetap.”
- “Ada saat yang mana dia akan pergi dan menghilang, namun ia juga meninggalkan janji untuk datang kembali. Ia hanya pergi demi mengajarkan betapa manisnya buah penantian. Dia adalah senja.”
- “Jika diperkenankan berdo’a, aku akan memohon pada Tuhan agar meredamkan amarahku dan menyurutkan kesedihanku seperti halnya ia menyurutkan dan menenggelamkan senja.”
Kata Kata Bijak Bersyukur
Segala hal di dunia ini memang wajib disyukuri.
Namun banyak orang yang masih lalai dalam mensyukuri setiap nikmat yang sudah diberikan Tuhan pada mereka.
Jika kamu ingin mengingatkan banyak orang untuk bisa saling bersyukur, kamu bisa gunakan kata bijak yang ada di bawah ini:
- “Orang-orang yang pandai bersyukur, selalu menguraikan kebahagiaannya dengan senyuman mereka dijawahnya. Sedangkan orang-orang yang kufur nikmat, selalu menghias wajahnya dengan kemuraman.”
- “Jika kamu ingin merasakan betapa indahnya perjalanan dunia, maka pandailah dalam bersyukur dan jangan pernah menanamkan rasa sesal dalam dirimu.”
- “Di dunia ini tidak ada penderitaan yang bertahan secara abadi. Semua akan sirna asalkan kamu pandai dalam bersyukur atas segala keadaa. Percayalah, saat kamu bisa bersyukur maka kamu akan merasakan kebahagiaan yang berkelanjutan.”
- “Dibalik semua kegagalan yang kamu rasakan, percayalah bahwa di sana ada kasih sayang Tuhan. Tuhan mengajarkan untuk selalu bersungguh-sungguh menggapai impian. Maka mulailah menyukuri setiap kegagalan yang diberikan.”
- “Setiap orang di dunia ini pasti pernah melakukan kesalahan, entah sedikit atau banyak. Makah al yang perlu kamu lakukan adalah bersyukur. Bersyukurlah karena di setiap kesalahan yang kamu buat, pasti di sana ada banyak pelajaran hidup yang berguna.”
- “Tidak ada yang bisa mengalahkan kebahagiaan, selain milik orang yang selalu menemukan cara terbaik untuk bersyukur dalam kesederhanaan.“
- “Berhenti mengeluh dan belajarlah bersyukur. Mengeluh hanya akan menambah permasalahan tanpa penyelesaian. Sedangkan bersyukur akan memberikan ruang bebas hati dari setiap belenggu ketakutan dan kecemasan.”
- “Janji Tuhan selalu tepat untuk orang-orang yang rajin bersyukur. Sekali kamu bersyukur, maka berlipat gandalah ganjaran yang akan kamu dapatkan. Camkan, karena itu sudah jadi janji Tuhan.”
- “Tidak ada yang lebih mulia dari rasa syukur yang diwujudkan dengan saling memberi. Maka berikan secuil rasa syukurmu pada orang lain, meskipun itu hanya dalam bentuk senyuman.”
- “Percayalah, ada begitu banyak kebahagiaan dan hanya sedikit saja penderitaan dalam hidup ini. Namun kamu seringkali lupa cara untuk bersyukur. Maka ketika kamu telah lupa bagaimana untuk bersyukur, hilanglah imanmu akan nikmat Tuhanmu.”
- “Salah satu rahasia kebahagiaan di dunia ini adalah bersyukur. Ketika kamu pandai bersyukur, maka rasakanlah betapa tenang hidup dan betapa bahagianya hatimu itu.”
- “Sampai kapanpun, kebahagiaan tidak akan bisa dirasakan oleh kamu yang tidak bisa menghargai hasil dari perjuanganmu. Salah satunya adalah tentang bersyukur. Maka jika kamu ingin bahagia, cobalah untuk selalu bersyukur.”
- “Bersyukur bukan soal bagaimana kamu mengucap terima kasih. Lebih dari itu, bersyukur adalah tentang bagaimana kamu mulai berfikir dan mengubah gaya hidup jadi lebih bahagia.”
- “Seringkali orang salah persepsi. Mereka sering bersyukur di kala mereka merasa bahagia. Padahal kebahagiaan datang karena adanya rasa syukur. Maka kamu bisa merasakan bahagian yang konsisten jika rasa syukurmu juga konsisten.”
- “Setiap orang di dunia ini patut memiliki dua hal penting dalam hidup, yakni bermimpi dan bersyukur. Dengan bermimpi, orang akan merasa bergairan dalam hidupnya karena ada yang harus dicapai. Sedangkan dengan rasa syukur, mereka bisa merasa selalu bahagia sebagai penyokong perjuangan menggapai impian.”
Kata Kata Bijak Jomblo
Jomblo selalu identik dengan kesendirian.
Dalam kesendirian, banyak sekali jomblo yang merasa dirinya terhina. Jika kamu adalah salah satunya, maka kamu tidak patut merasa demikian. Ada banyak sekali kemuliaan seorang jomblo.
Beberapa kata inspiratif di bawah ini bisa menjadi motivasi buat kamu yang jomblo. Kamu bisa merasa lebih berharga dengan beberapa kalimat ini:
- “Jomblo adalah kondisi hidup yang penuh dengan kesederhanaan, tanpa perlu adanya banyak drama. Maka berbanggalah karena jomblo akan membawamu menjadi pribadi yang selalu bahagia.”
- “Dengan menjadi jomblo, kamu akan punya banyak sekali kesempatan untuk berkarya. Sedangkan hubungan dalam ikatan pacaran, akan membuatmu terhalang untuk selalu berkarya dalam bahagia.”
- “Dalam hidup ini, cinta adalah hal yang sangat penting dan sudah menjadi fitrah manusia. Namun terkadang cinta itu cukup melelahkan. Maka menjadi jomblo adalah masa indah yang harus disyukuri. Dengan menjadi jomblo kamu bisa sejenak istirahat dari cinta yang tak kunjung tepat adanya.”
- “Belajarlah dari status jomblo. Ada banyak sekali kebebasan tanpa ikatan. Namun mereka tetap memiliki kualitas berkelas, meskipun belum pernah merasa dipantaskan. Kekasih terbaik akan datang di masa yang bertepatan.”
- “Kamu tidak akan bisa belajar bagaimana tegar tanpa cinta. Hingga kamu sendiri yang merasakan bagaimana pertahanan hidup dalam kesendirian. Maka belajarlah dari jomblo yang selalu kuat bertahan.”
- “Bahagia itu tidak hanya soal bagaimana menemukan pasangan. Bahagia bisa tercipta dari kesendirian.”
- “Tidak ada yang lebih baik dari membahagiakan diri sendiri. Kamu tidak perlu membuat dirimu menderita karena membahagiakan anak orang yang belum ada ikatan pernikahan.”
- “Dalam status jomblo, harusnya kamu bisa lebih banyak belajar. Kamu bisa belajar bagaimana cara terbaik untuk lantas membenahi diri, menjadi pribadi yang bijak dalam menyikapi.”
- “Ada kalanya seseorang memilih sendiri. Bukan untuk menanti mana yang paling sempurna untuk dijadikan pasangan. Mereka hanya menunggu siapa yang paling jago bertahan dan mau diajak berjuang.”
- “Seorang jomblo tidak pernah takut mencinta. Mereka hanya menunggu kapan waktu yang tepat untuk bercinta, karena dalam bercinta mereka tidak mau lantas menciptakan luka dan duka.”
- “Hidup ini adalah tentang sebuah proses. Kesendirian juga adalah bentuk dari proses. Dengan memilih sendiri untuk saat ini, maka kelak kamu bisa menemukan seseorang yang baik untuk menjadi cinta sejati.”
- “Seorang jomblo bukanlah seseorang yang rendah. Dengan menjadi jomblo, kamu sedang melakukan proses pengembangan pribadi yang baik. Saat pribadi baikmu sudah tercipta, maka kamu akan mendapatkan sosok pasangan yang berkelas dihati untuk menjadi cinta sejati.”
- “Mengeluh menjadi seorang jomblo, tidak akan membuat kamu bisa merubah kondisi yang ada. Bangkitlah dan jadilah jomblo berkelas, agar kelak datang sosok pendamping yang siap hidup bersama tanpa melepas.”
- “Tetaplah berjalan dalam jalur kesendirian yang benar. Tidak perlu khawatir dan gusar, jodohmu akan datang tanpa perlu tertukar.”
- “Seorang jomblo seharusnya memiliki prinsip untuk tidak menuntut kesempurnaan. Namun ia bisa menciptakan kebahagiaan melalui penantian pasangan yang dapat menerima kurang dan lebihnya.”
Kata Kata Bijak Perpisahan
Perpisahan memang menjadi ajang saling menangisi kenangan.
Bahkan ada pula orang yang tidak siap dengan perpisahan lantas membunuh dirinya dalam keterpurukan.
Ada banyak sekali kata bijak yang bisa membuatmu lebih bersemangat dalam menghadapi perpisahan karena perpisahan memang bukan akhir dari segalanya. Berikut ini kalimat penyemangat yang bisa kamu gunakan:
- “Perihal perpisahan, belajarlah dari langit mendung. Langit mendung ditakdirkan untuk ikhlas melepas dan menjatuhkan tetesan air hujan. Ia ikhlas tanpa menharap tetesan itu kembali ke padanya, karena sadar bahwa itu tidak mungkin terjadi kecuali atas kehendak Tuhan.”
- “Berubah, berpisah, dan berakhir adalah 3 hal yang mau tidak mau harus ada dalam hidup ini. Ketiganya memiliki persamaan untuk membuat kamu belajar lebih mendewasakan hidup.”
- “Sejatinya, manusia diciptakan dengan nafsu keingingan untuk memiliki dan bukan melepaskan. Itulah mengapa perpisahan selalu dianggap hal yang teramat memberatkan. Namun jika kamu membiasakan, kamu akan mendapatkan pelajaran yang tidak dapat tergantikan.”
- “Terkadang manusia baru bisa menghargai hadirnya sebuah pertemuan, setelah ia dihadapkan pada sebuah perpisahan yang memberatkan. Maka berbahagialah selai masih bisa bertemu, dan jadilah dewasa saat kamu dipisahkan.”
- “Kehilangan memang patut menjadi hal yang menyedihkan. Namun kamu tidak perlu takut akan kehilangan. Belajarlah untuk melepas tanpa sesal dan dan penuhi hatimu dengan rasa ikhlas.”
- “Kamu tidak akan bisa mengendalikan dunia dengan segala takdirnya. Mau bagaimanapun kamu tidak suka, kamu akan tetap dipertemukan. Suka atau tidak suka, kamu pasti akan dipisahkan. Maka belajarlah bertemu dengan rasa sewajarnya, agar kelak saat berpisah kamu tidak sesak dan menderita.”
- “Untuk bisa merasakan senyuman manis sebuah kenangan, kamu perlu dipertemukan lantas dipisahkan. Maka bersyukurlah atas segala pertemuan, dan berjuanglah untuk ikhlas dalam setiap perpisahan. Keduanya akan berakhir membahagiakan.”
- “Sejatinya, kerinduan itu datangnya dari perpisahan. Sampai kapanpun kamu tidak akan bisa merasakan kerinduan mendalam, jika kamu belum bertemu dengan perpisahan.”
- “Ada dua jenis perpisahan. Ada perpisahan yang dapat menyatukan kembali, dan ada perpisahan yang pergi untuk selamanya. Keduanya mengajarkan kamu betapa pentingnya mengharigai sebuah pertemuan dan berjuang dalam penantian.”
- “Jangan menangisi sebuah perpisahan. Semua tetes ari matamu tidak akan pernah bisa mengubah keadaan. Bangkit dan berjuanglah, karena nyatanya hidup ini akan terus berjalan. Pastikan kamu akan dipertemukan dalam kondisi yang lebih membahagiakan.”
- “Berkualitasnya sebuah perpisahan tidak dinilai dari bagaimana awal sebuah pertemuan. Semua adalah tentang proses yang dilalui di dalamnya. Semakin menyenangkan proses pertemuanmu, maka semakin berkualitaslah sebuah perpisahan yang akan kamu hadapi nantinya. Namun ingatlah bahwa itu semua memiliki pelajaran hidup yang teramat berharga untuk dilewatkan.”
- “Sebuah perpisahan pasti memiliki sebuah awalan, yaitu pertemuan. Sedangkan kerinduan juga memiliki sebuah permulaan, yakni perpisahan. Maka bersyukurlah saat dipisahkan karena kamu akan merasakan betapa manisnya kerinduan meski tanpa dipertemukan.”
- “Pertemuan dan perpisahan adalah bentuk ketetapan dalam hidup ini. Keduanya datang dan pergi dalam waktu yang singkat. Tidak ada yang menyesakkan dari keduanya, selain perasaan dan kenangan yang seringkali masih melekat dan mengikat hingga susah dilepas.”
- “Berpisah hanyalah soal jarak dan waktu. Sebuah perpisahan tidak pernah mengenal ikatan jiwa dan hati. Mereka akan terus tumbuh sesuai garis takdir. Itulah kenapa seringkali raga sudah terpisah, namun jiwa tetap tertaut dengan kuat.”
- “Jangan pernah hubungkan perpisahan dengan melupakan. Keduanya tidak diciptakan untuk saling bertautan. Bisa jadi kamu dipisahkan, namun jangan pernah melupakan. Semua kenangan ada untuk dijadikan pelajaran dalam kehidupan.”
Kata Kata Bijak Galau
Dalam situasi galau, seringkali ada lebih banyak ide untuk menulis sebuah karya. Salah satunya adalah karya kata-kata bijak yang bisa menginspirasi banyak orang. Beberapa contohnua bisa kamu lihat di bawah ini:
- “Nyatanya, tidak ada gunanya memperlihatkan perasaanmu yang sedang sedih. Kamu hanya perlu terlihat bahagia di hadapan mereka agar lukamu tak semakin parah.”
- “Cinta itu sifatnya membahagiakan, bukan memaksakan. Kamu tidak bersalah untuk mencintai siapapun, namun jangan membebankan perasaan orang lain untuk mencintaimu balik.”
- “Hidup ini adalah panggung drama. Begitupun dengan kisah cintamu yang juga drama. Maka tolong jangan masukkan aku di dalamnya, jika pada akhirnya aku tidak memiliki peran apapun.”
- “Tidak aka nada yang berubah dalam sebuah kisah cinta sejati. Meskpun raga terpisah, namun percayalah bahwa semua itu hanya dianggap sebagai ujian dunia. Kelak mereka akan dipersatukan dalam syurga yang penuh dengan kebahagiaan.”
- “Kehilangan adalah hal yang pasti dalam hidup ini. Salah satu resiko orang yang mencintai adalah kehilangan. Namun banyak orang memilih untuk tetap mencintai. Mereka hanya sadar bahwa di dunia ini mereka tidak bisa hidup dalam kesendirian dan kebencian.”
- “Mencintai adalah soal kebebasan. Bebaskan perasaanmu dan bebaskan dia yang kau cintai. Tunggu hingga ia kembali. Saat perasaanmu sama dan ia tetap menginginkanmu, maka sejatinya dia memang takdirmu. Namun jika sebaliknya, maka takdirmu memang harus melepaskan, bukan mengikat dalam keterpaksaan.”
- “Orang yang saling mencintai, memiliki ribuan alasan untuk saling marah. Namun cinta tulus yang dibawanya punya jutaan alasan untuk tidak pergi lantas meninggalkan.”
- “Nilai cinta dilihat dari seberapa kuat ia mengubahmu menjadi lebih baik, bukan dari seberapa keras ia mengubahmu jadi orang lain. Maka jangan menjadi bodoh karena cinta. Jadikan cinta sebagai jalan menuju kebaikan.”
- “Tidak ada makna terang dibalik pernyataan, bahagia saat melihat orang yang dicintai bahagia. Semua itu hanya soal seberapa ikhlas hati yang tulus dalam mencintai.”
- “Sampai kapapun, hidup ini akan memberikanmu berbagai hal yang tidak mudah dilalui. Maka bangunlah dirimu agar menjadi lebih kuat, sehingga kamu bisa memandang hidup ini menjadi lebih mudah.”
- “Manusia sesungguhnya selalu belajar dari berbagai kesalahan dan kegagalan dalam hidupnya. Sedangkan manusia pecundang akan selalu memandang kegagalan sebagai hambatan untuk maju ke depan.”
- “Perihal melanjutkan hidup, itu adalah hal yang teramat mudah. Namun satu hal yang teramat sulit adalah soal meninggalkan kenangan yang terus melekat dalam diri. Maka jangan jadikan kenangan itu sebagai momok menakutkan, jadikan ia sebagai pelajaran.”
- “Hal yang membuatmu jadi makin susah, bukanlah ujian hidup. Satu hal yang sesungguhnya menyusahkanmu adalah kebencian dan kemarahan. Nyatanya setiap kondisi akan menjadi mudah jika kamu menjalankan dalam keikhlasan.”
- “Manusia adalah makhluk yang penuh dengan beragam keinginan. Ada harapan yang lolos didapatkan, ada pula yang gagal dan berganti jalur ketetapan. Semua akan menjadi hal yang menyenangkan jika kamu mampu mengambil pelajaran. Apa yang kamu dapatkan adalah apa yang terbaik untuk menjadi masa depan.”
- “Tidak ada orang yang tidak bisa bahagia. Orang-orang pengecut akan merasa tidak bisa berbahagia. Semua itu karena ada faktor besar yang menghambatnya. Mereka selalu membandingan masa lalu dengan masa sekarang.”
Kata Kata Bijak Ulang Tahun
Ulang tahun adalah hari yang istimewa untuk semua orang. Dalam hari yang istimewa tersebut, seringkali orang lebih membutuhkan sebuah nasehat bijak dibandingkan dengan hadiah yang mahal.
Beberapa nasehat bijak di bawah ini mungkin bisa jadi contoh untuk kamu yang ingin menghadiahi teman yang sedang berulang tahun:
- “Kamu mungkin tidak punya alasan untuk merayakan usiamu yang kian mendekati kematian. Namun kamu selalu punya asalan untuk senantiasa mengucap terima kasih atas kelahiran yang telah membentukmu menjadi pribadi yang baik dalam bertahan.”
- “Semakin bertambah usia, kamu akan dihadapkan dengan level kehidupan yang semakin sulit dan berbeda. Namun wujudkan semua perjuanganmu karena masih dipersilahkan untuk menikmati indahnya dunia bersama orang-orang tercinta.”
- “Ketika kamu ingin menjadi orang yang lebih baik, maka setiap pagi di hari lahirmu selalu katakan bahwa kau akan tumbuh lebih hebat dan keren. Semesta akan turut merestui dan mendoakanmu yang sedang dalam perjuangan.”
- “Ada saat dimana kamu harus menjadi egois. Egois untuk membahagian dirimu sendiri. Hari itu adalah ketika kamu sedang merayakan rasa syukur karena telah dilahirkan ke dunia dengan segala perjuangan.”
- “Manusia-manusia sejati, selalu menganggap hari ulang tahunnya sebagai hal yang istimewa. Di dalamnya ada banyak mimpi-mimpi yang semakin membara. Sebaliknya, manusia pecundang akan menganggap hari ulang tahun sebagai hari terburuk karena harus dilahirkan untuk merasakan kerasnya dunia. Menjadi manusia sejati atau pecundang adalah pilihamu.”
- “Perihal hari ulang tahun, ada satu hal hadiah terindah yang kerap dilupakan. Hadiah itu berasal dari Tuhan, yakni hidup. Bersyukurlah dan berbahagialah karena hanya orang-orang yang beruntunglah yang mendapatkan hadiah istimewa untuk hari ulang tahunnya dari Tuhannya.”
- “Hari ini adalah hari dimana kamu dilahirkan. Hari ini adalah hari dimana ada sosok yang mempertaruhkan nyawa demi melahirkanmu di dunia. Lantas masihkah kamu menjadi sosok pecundang yang tidak pernah menghargai apa itu arti bertahan dan berjuang?”
- “Tepat di hari ini, ada wanita paling beruntung dan special yang sedang berbahagia. Dia adalah aku, selamat ulang tahun untuk diriku.”
- “Perihal hari ulang tahun adalah semua hal tentang waktu mengungkapkan segala harapan. Berdo’alah dan berterima kasihlah pada Tuhan. Kamu masih diberikan hidup dan keberkahan, meskipun semua dilalui dengan berbagai ujian.”
- “Ambillah pelajaran dari lilin ulang tahun. Dalam sekejap ia bisa mati karena tertiup. Namun kepadamannya membuat banyak orang mengharu biru.”
- “Tidak ada kalimat yang lebih mulia dan berharga di hari istimewa ini, melainkan ucap syukur karena masih diberi hidup. Terima kasih Tuha, selamat ulang tahunb untuk diriku yang spesial.”
- “Dalam hidup ini akan selalu ada tantangan yang tidak puyan batasan. Maka ketika hari spesialmu telah datang, berikan hal yang paling membahagiakan. Jadilah manusia sejati, bukan pecundang.”
- “Hari ulang tahun bukan hanya soal angka usia yang telah kamu lalui. Lebih dari itu, cara terbaik untuk menghargai usiamu yang bertambah adalah menjadikannya tanda dewasa. Seberapa banyak medali kehormatan dalam kehidupan yang sesak dengan ujian dan cobaan yang sudah kamu jalankan dengan baik.”
- “Tahun boleh berganti, usiamu juga boleh bertambah. Namun tetap ingat bahwa semua ini adalah tentang bagaimana orang lain bisa semakin mengandalkan pundakmu. Taruhlah angka usia itu, angkatlah jiwa dewasamu. Dunia akan menjadikanmu lebih berharga, lebih dari sebuah angka yang bertambah.”
- “Kamu adalah sosok teman pembela dan penuh cinta. Maka ijinkanlah di hari ulang tahunmu ini, kuucapkan segala rasa syukur dan ucapan sederhana untuk sebuah kebahagiaan yang harus bertahan selamanya.”
Kata Kata Bijak Rindu
Kerinduan memang sering dirasa sebagai hal yang berat dan sangat membebankan fikiran.
Orang yang merasaka rindu, biasanya juga akan semakin kreatif dalam berimajinasi dan menciptakan kata mutiara yang indah untuk pasangannya.
Untuk kamu yang sedag dilanda kerinduan, mungkin kata bijak di bawah ini bisa lebih menginspiramu untuk menggambarkan kerinduan dalam ucapan:
- “Tidak ada istilah jarak dalam kerinduan. Semua perasaan yang meluapkan cinta dalam kerinduan, diciptakan oleh perasaan itu sendiri.”
- “Jika boleh diibaratkan, kerindunan datang layaknya hujan. Ia turun dengan derasnya dalam waktu yang tidak sebentar. Namun saat reda, genangannya masih tersisa dan rasa rindu itu pun masih ada.”
- “Ada harapan yang selalu kusemogakan. Harapan itu adalah hadir di setiap malam dalam mimpimu. Lantas akan kukatakan betapa setiap waktu aku selalu didera rasa rindu padamu.”
- “Ketika aku bekerja, akau akan fokus pada apa yang aku kerjakan. Namun saat jam istirahat tiba, aku menghela nafas panjang dan kamu yang selalu memenuhi pikiranku yang mulai kosong.”
- “Tidak semua rasa rindu bisa dan harus diungkapkan. Ada beberapa rindu yang keberadaannya hanya bisa didiamkan, lantas pelan terlantun dalam do’a.”
- “Perihal rindu, ia tidak pernah pandai dalam menanti dan menunggu. Maka hanya ucapan dan doa yang mampu mewakilkan setiap rasa yang menderu.”
- “Nyatanya, angin dan rindu adalah dua hal yang sama. Keduanya selalu mengundang kedingingan dan tanpa bisa dilihat selalu bisa dirasa.”
- “Kerinduan yang menyakitkan adalah ketika kamu terbangun dan menyadari semuanya. Lantas kamu mendapati air matamu yang menetes tanpa bisa kamu bendung lagi. Sekali lagi, bertemu denganmu adalah hanya mimpi.”
- “Kerinduan yang datang darimu, layaknya rumah untuk kembali. Kemanapun pikiranku muai berjelajah, ia akan tahu kapan waktu untuk kembali pulang dan menetap pada setiap kenangan.”
- “Tidak ada kerindungan yang lebih menyiksa dari kerinduan yang dirasa oleh setiap ibu di dunia pada anaknya. Maka pulanglah, cium tangannya, dan katakana bahwa kamu juga merindukannya. Jangan menyiksanya dengan kerinduan tiada terkira.”
- “Ada banyak hal yang menakjubkan terjadi di dunia ini. Namun banyak yang tidak dapat dikenang. Ada pula hal-hal sederhana yang keberadaannya tidak menakjubkan namun teramat sangat dikenang.”
- “Tidak ada yang lebih pasti dari pada kerinduan seorang anak pada ibunya.”
- “Ketika aku merindukanmu, ada hal yang selalu aku lakukan. Membaca percakapanmu denganku di waktu dulu. Lantas aku tersenyum dan menangis layaknya seorang idiot.”
- “Tidak ada obat yang lebih dahsyat untuk sebuah kerinduan, melainkan adanya sebuah pertemuan.”
- “Kerinduan memang harusnya diungkap meskipun hanya melalui doa. Kerinduan yang hanya diredam akan terus menumpuk, semakin menumpuk akan semakin meremuk. Lantas hati akan hilang arah tanpa ada rasa untuk kesekian kalinya.”
Kata Kata Bijak Sunda
- “Teu aya lepatna mikanyaah. tapi entong ngantepkeun cinta anjeun ngabobodo anjeun pikeun janten hamba anu henteu patuh ka déwa na”.
- “Jalma anu suksés salawasna ngagaduhan seueur cara pikeun ngahontal naon anu aranjeunna pikahoyong. Padahal jalma gagal sok seueur alesan pikeun nyingkahan perjoangan.”
- “Kumaha rumit dua jalma dipisahkeun, aranjeunna bakal tetep ngahiji upami aranjeunna cocog. Sadayana kedah ngantosan waktos anu pas.”
- “Cokot pangarti lir barat bulan di waktu peuting. Sok katingali nyorangan, tapi cahaya na tetep moncorong nyaangan. Dina kahirupan teu jadi masalah lamun anjeung nyorangan, tapi hidep kdu jadi manusa nu mere cacaang pikeun batur balarea.”
- “Kahirupan ibarat banyolan, nalika anjeun ngan ukur gaduh impian tanpa hoyong ngajantenkeun.”
- “Saestuna hirup iyeu ngan saukur 2 pamolah, kahiji ngadoa jeung syukur. Hidep bisa ngamimitian sagala hal ku do’a, tapi omat tong poho nungtungan na ku rasa syukur.”
- “Sing percanten, kabeh kabingung anu tumiba ka hirup anjeun eta pikeun nyieun anjeun leuwih tohaga. Lain kalah sabalikna, nyieun hidep cilaka.”
- “Kadang-kadang anjeun kedah hirup seuri pisan, janten sadayana ngan ukur tiasa ningali anjeun senang tanpa ningali kasedihan.”
- “Nyatana, teu aya istilah buta cinta. Ngan jelema bodo anu ngabobodo dirina sorangan dina cinta. Nyatana, cinta aya pikeun nyangking kabagjaan, henteu sangsara.”
- “Manusa anu paling miskin di dunya ieu sanés ngeunaan kaleungitan harta banda, tapi ngeunaan kaleungitan cinta ka kulawarga sareng babaturan.”
Kata Kata Bijak Bahasa Inggris
Dalam Bahasa Inggris, kata-kata bijak dikenal sebagai words of wisdom. Words of wisdom sendiri seringkali diambil dari ungkapan yang diucapkan oleh para tokoh terkenal. Perhatikan beberapa kata-kata bijak Bahasa Inggris berikut ini.
Abraham Lincoln’s words of wisdom
- “No man will ever get lost on the straight road.”
- “A friend is the one who the enemies are your enemies.”
- “Give six hours for me to chop down one tree and the first four hours I’ll spend to sharpen the axe.”
- “Life can be hard but is really beautiful.”
- “Don’t let the discouragement feelings prey upon you, and you will surely succeed.”
Albert Einstein’s words of wisdom
- “It is much better to laugh at your problems instead of cry at them.”
- “I don’t have special talents. I am just passionately curious.”
- “If the cluttered desk represents the cluttered mind, then what is represented by the empty desk?”
- “Money only irresistibly invites abuse and appeals to selfishness.”
- “The achievement value is lying in the achieving.”
- “Anyone who never made any mistake never tried something new.”
- “Opportunity lies in the middle of the difficulty.”
- “Outer changes never start without the attitude’s inner change.”
- “Creativity secret is knowing how you can hide your own sources.”
Helen Keller’s words of wisdom
- “Optimism is a faith which leads to achievement. Everything can be done with confidence and hope.”
- “Words are never tender and warm enough to express great kindness and appreciation to someone.”
- “Life is a lesson in succession that should be lived to be understood.”
- “Alone we can do a little, but together we can do a lot.”
- “Knowledge is light and love and vision.”
- “The most beautiful and best things in this world can’t be touched and seen, they should be felt with your heart.”
Gandhi’s words of wisdom
- “A man is just his own thoughts’ product. He will become what he thinks.”
- “Various examples convinced me that God only saves those who have pure motive.”
- “The more I look back and reflect on my past, the most vividly I feel my own limitations.”
- “Earth gives enough to satisfy every single man’s needs, not every single man’s greed.”
- “I will never let everyone walk through my mind on their dirty feet.”
- “The best way you can find yourself is by losing yourself in servicing the others.”
- “Hate the sin but love the sinner.”
Nelson Mandela’s words of wisdom
- “A good heart and a good head are always the formidable combination.”
- “It always feels impossible until it is done.”
- “The winner is the dreamer who is never giving up.”
- “Lead from back and let people believe that they are standing in front.”
- “Determined people can always overcome anything.”
- “The goodness in man is a flame which can be concealed but will never extinguish.”
- “Education is one most powerful weapon that can be used to change this world.”
- “If you talk to someone in the language he knows, that will go to his head. But if you talk to someone in his own language, that will go to his heart.”
Kata Kata Bijak Jawa
Tidak hanya dalam bahasa Indonesia, dalam bahasa jawa pun kamu akan menemukan banyak sekali kalimat bijak yang dapat memotivasimu menjadi manusia yang lebih baik lagi.
Sebagai contohnya, di bawah ini ada beberapa kalimat bijak yang dibuat dalam bahasa Jawa:
- “Hasil seng paleng apik utowo paling olo, kabeh dipengaruhi tumindak utowo gaweyane wong kasebut.”
- “Ora ana pitulung sing paling apik saka wong, nganti dheweke ndhelikake kaluhurane.”
- “Urip lan wektu iku rong perkara sing bakal ditindakake. Bebarengan karo rong prekara kasebut, sampeyan bakal bisa nggayuh nasibe.”
- “Uripo kanthi ngutamakake sabar luwih dhisik. Yen sabar wis dadi prioritas ing urip sampeyan, mula urip sampeyan bakal tetep apik.”
- “Urip ora mung babagan hawa nepsu supaya seneng ngrasakake jagad. Yen sampeyan mung prioritas karo kesenengan jagad, mula ora bakal entuk kamulyan urip.”
- “Bedo iku penting sing kudu dihormati. Saka beda, sampeyan bisa sinau akeh perkara babagan urip.”
- “Dadi wong sing dadi prioritas utama niku hak e sampeyan. Nanging aja lali andhap asor. Andhap asor sampeyan bakal nuduhake kepiye watak sampeyan ing mata kabeh wong.”
- “Nalika tumindak lan ngomong, masarakat asring nggawe kesalahan. Nanging yen masalah ati, ora ana sing ngapusi.”
- “Ana telung perkara sing kudu sampeyan cekel. Lali apa sing wis kepungkur, hargai apa sing saiki, lan sabar karo apa sing durung kedadeyan.”
- “Makarya kudu dienggo nyembah lan golek dhuwit. aja nganti gaweyane dadi papan pamer lan bersaing dadi sing paling hebat.”
- “Wong seng ngewenehi pitulung kanthi nggawe coro dedemitan, kui luweh apik katimbang uwong seng nyoto pamer pitulungan e.”
- “Konco yen kui dudu sanak lan dudu dulur, nangin yen kowe mati konco melu kelangan. Kui sak apik-apik e konco.”
- “Yen arek lanang nduwe kuoso milih, wong wadon yo mestine nduweni kuoso kanggo nolak.”
- “Apik lan elek e urip kui kabeh soko wohing pakartine dewe. Mulo ngono uripo dadi wong apik, ben kowe iso ngunduh urip seng apik.”
- “Kadang kowe kudu ngerti kapan kowe kudu ngarep lan kapan kowe kudu mandeg soko pengarepan. Kui ben kowe ora ndadekne atimu gelo.”
Baca Juga :
100+ Motto Hidup Singkat Bermakna, Bikin Hidupmu Lebih Semangat!
Beraneka ragam keadaan dalam hidup ini bisa digambarkan melalui kalimat-kalimat bijak. Tidak hanya sebagai gambaran kehidupan, kalimat-kalimat tersebut juga seringkali menjadi motivasi tersendiri bagi sebagian besar orang yang mendengar atau membacanya.
Kamu bisa jadikan beberapa kalimat bijak di atas sebagai inspirasi untuk jadi diri yang lebih baik lagi. Kamu bisa sesuaikan kondisimu dengan jenis-jenis kata bijak yang telah disebutkan di atas.
Semoga informasi ini bermanfaat, mohon maaf jika ada kesalahan ejaan kata yang tidak disengaja.
Tag : 60 kata sifat dalam bahasa inggris, 60 kata bijak bahasa inggris, 60 kata kata motivasi, 60 kata baku dan tidak baku, 60 kata kerja bentuk masu, 60 kata kerja, 60 kata antonim, 60 kata kerja dalam bahasa inggris, 60 kata, 60 kata sinonim,
Post a Comment for "60+ Kata Kata Bijak Mutiara Kehidupan yang Penuh Makna"