Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Persiapan Pernikahan

Selamat datang teman-teman yang aku sayang, terima kasih sudah meluangkan waktu hari ini. Selain berharap mendapat support kalian, semoga persahabatan kita juga bisa selalu terjaga Tidak ada kata selain terima kasih yang bisa aku sampaikan hari ini. Tanpa dukungan kalian, web ini bukanlah apa apa jadi,kali ini saya akan memberikan beberapa informasi terkait dengan Persiapan Pernikahan....

Tiap-tiap pasangan yang tengah menjalin hubungan serius tentu ingin menuju jenjang pernikahan. Saat si dia melamarmu kemudian acara pertunangan telah dilakukan, maka dari itu kamu harus bersiap-siap untuk melakukan persiapan pernikahan.

Wajar rasanya jika kamu bingung mau memulai persiapan dari mana terlebih dahulu. Namun, jangan sampai panik!

Mewujudkan hari istimewa pernikahan tentu rasanya campur aduk. Bisa senang, terpesona, bingung sendiri bahkan mudah sensi. Belum lagi jika ada drama pranikah yang bisa bikin makin amburadul.

Amit-amit, jangan sampai deh!

Maka dari itu, kamu perlu melakukan sejumlah persiapan sebelum menyelenggarakan pernikahan.

Daftar Persiapan Pernikahan Sederhana dan Berkesan

Daftar Persiapan Pernikahan Sederhana dan Berkesan

Sejatinya pernikahan itu tidak melulu serba wah. Esensi dari penyelenggaraan pernikahan itu sendiri ialah tentang sah dan kesannya.

Agar kamu tidak bingung memulai persiapan pernikahan darimana, maka berikut ini adalah contoh daftar persiapan penyelenggaraan pernikahan sederhana namun tetap berkesan.

1. Dokumen pernikahan

Dokumen pernikahan

Hal paling vital dalam suatu penyelenggaraan pernikahan ialah dokumen. Dokumen pernikahan penting seperti akta nikah sebagai bukti sahnya kamu dan pasangan nantinya untuk dibawa ke kantor Catatan Sipil.

Kamu bisa mencicilnya sejak jauh-jauh hari agar tidak repot. Bagi mempelai wanita, kamu juga perlu segera melakukan imunisasi TT di puskesmas yang telah direkomendasikan.

2. Tanggal dan anggaran pernikahan

Tanggal dan anggaran pernikahan

Hal vital dalam persiapan penyelenggarakan pernikahan ialah menentukan tanggal. Kamu dan pasangan akan susah menjumpai vendor pernikahan jika sama sekali belum menemukan tanggal yang pas. Kamu dan pasangan tentu akan kesulitan untuk membooking tempat pernikahan nantinya.

Di samping tanggal hal lain yang perlu kamu siapkan menjelang terselenggaranya pernikahanmu ialah menentukan anggaran.

Penting bagi kamu untuk tidak menyepelekan anggaran pernikahan. Urusan anggaran pernikahan biasanya menjadi salah satu hal sensitif antar calon mempelai bahkan kedua belah pihak keluarga.

Komunikasikan secara intens perihal anggaran pernikahanmu dan pasangan. Keterbukaan mengenai hal finansial seperti ini sangat penting.

Jika anggaran sudah dikantongi, maka segeralah membagi tiap-tiap pos pengeluaran terkait vendor pernikahan. Jangan sampai lebih dari anggaran yang telah disiapkan, ya!

Untuk menghindari kemungkinan over, maka sebaiknya kamu tentukan terlebih dahulu jumlah total dana acara pernikahan di bawah anggaran.

Hal ini juga penting untuk mengantisipasi adanya perbedaan estimasi biaya nikah untuk keperluan pokok maupun tambahan acara pernikahanmu dan pasangan.

3. Konsep pernikahan

Konsep pernikahan
Images by alienco.net

Setelah kamu merampungkan urusan tanggal serta anggaran, maka berikutnya kamu perlu menentukan konsep pernikahan.

Konsep acara pernikahanmu tentung bersumber dari keinginan serta impianmu dan pasangan. Untuk itu, masing-masing dari Kalian perlu mengetahui apa saja hal yang diinginkan guna mewujudkannya.

Minimal kamu perlu tahu konsep semacam apa yang ingin diterapkan dalam acara pernikahan nanti. Misalnya, santai, intimate, formal atau semi formal.

Berikutnya, kamu dan pasangan bisa langsung mengembangkan konsep pernikahan yang diinginkan secara lebih mendetail dan fokus pada konsep utama.

Jika masih merasa bingung, kamu bisa mencari inspirasi melalui sejumlah website pernikahan. Bisa juga kamu mencari ide konsep melalui pernikahan teman, kerabat maupun via sosial media.

Jangan lupa pertimbangkan juga urusan adat pernikahan. Misalnya, Kamu ingin mengangkat konsep adat Jawa atau Sunda sesuai dengan asal tinggalmu.

4. Wedding venue

Putuskan wedding venue

Saat telah menyelesaikan perkara konsep, maka berikutnya kamu tinggal mewujudkannya. Mulailah dari memutuskan pemilihan wedding venue.

Bukan isapan jempol belaka bahwa seringkali kedua belah pihak mempelai dapat memulai drama pranikah dari hal ini. Masalah paling umum biasanya tentang sulitnya mencari gedung yang sesuai anggaran.

Namun, ada juga ketika gedung yang diimpikan ada ternyata justru sudah full booked. Untuk mengantisipasi persoalan semacam ini kamu perlu membuat daftar tempat penyelenggaraan pernikahanmu dan pasangan.

Jadi, jika tempat pertama yang diinginkan ternyata tidak bisa maka kamu bisa langsung survei ke tempat berikutnya.

Jangan sampai hanya karena urusan wedding venue justru menghambat terselenggaranya acara pernikahan impianmu dan pasangan. Apabila kamu sudah menemukan wedding venue sesuai keinginan, langsung saja berikan uang muka.

Dengan demikian, kamu dan pasangan sudah bisa sedikit lega perihal urusan wedding venue. Kamu juga bisa menyelenggarakan acara pernikahanmu di rumah, lho! Biar irit #eh.

5. Daftar catatan persiapan pernikahan

Daftar catatan persiapan pernikahan

Membuat daftar catatan persiapan acara pernikahan juga penting kamu lakukan, lho!

Catatan persiapan ini tentu dapat mempermudah proses penyelenggaran pernikahanmu agar dapat berjalan sesuai dengan waktu yang telah ditentukan.

Jangan sampai justru kamu repot dan kerja dua kali untuk menyiapkan pernikahan impianmu.

Pastikan kamu dan pasangan selalu melakukan komunikasi terkait catatan tersebut agar kedua belah pihak sama-sama terbuka.

Tidak melulu harus memiliki format catatan yang bagus, kok! Kamu bisa membuatnya secara simpel asalkan bisa dibaca dan dipahami dengan baik bersama pasangan.

6. Katering

Persiapkan urusan katering

Tahukah kamu bahwa urusan katering pernikahan paling sering memakan anggaran banyak. Katering sangat berpengaruh dengan total keseluruhan tamu undangan pesta pernikahanmu dan pasangan. Ada baiknya sebelum

Kamu memutuskan vendor katering, terlebih dahulu ketahuilah jumlah total keseluruhan tamu undangan pernikahan.

Hal lain yang perlu diperhatikan sebelum menentukan vendor pernikahan ialah melakukan tes rasa. Kamu bersama pasangan serta kedua belah pihak keluarga dapat mencicipi terlebih dahulu menu makanan yang nantinya akan disajikan saat resepsi pernikahan diselenggarakan.

Jangan sampai sudah bayar mahal-mahal justru urusan rasa jauh dari kata perfect. Jadi perhatikan baik-baik ya, Jangan sampai rugi!

Gunakan waktu senggangmu untuk mencicipi menu makanan tersebut. Singkirkan juga ragumu untuk melakukan konsultasi dengan marketing katering.

Hal ini tentu saja dikarenakan bahwa marketing katering sudah sangat berpengalaman dalam memberikan solusi terbaik tanpa terkecuali urusan porsi.

7. MUA dan kelengkapannya

Tentukan MUA dan kelengkapannya

Setiap mempelai pengantin tentu ingin terlihat sempurna bak raja dan ratu di hari pernikahan. Tanpa terkecuali kamu tentunya.

Agar terlihat cantik, anggun dan mempesona di hari bahagia tersebut maka kamu perlu menentukan MUA beserta kelengkapannya. Pilihlah MUA yang sudah berpengalaman dan professional dalam bekerja.

Ada baiknya kamu dan pasangan menentukan MUA jauh-jauh hari. Jangan sampai MUA yang diinginkan justru sudah full booked.

Selain MUA, kamu juga perlu fitting baju pengantin bersama pasangan. Tapi, usahakan tidak terburu-buru. Nanti justru hasilnya menjadi kurang maksimal. Sebisa mungkin gunakan waktu yang pas.

Fitting baju disini bukan hanya untukmu dan pasangan saja melainkan juga orangtua beserta saudara kandung kedua mempelai. Sesuaikan fittimg baju tersebut dengan konsep pernikahanmu, ya!

8. Dekorasi pernikahan

Tentukan dekorasi pernikahan

Perlu kamu tahu bahwa dekorasi dalam pernikahan dapat menyulap seisi wedding venue menjadi amat mempesona. Jangan lupa tentukan dekorasi tersebut sesuai dengan tema maupun konsep pernikahan.

Bila perlu kamu bisa menentukan tim dekorasi yang khusus untuk mendesain wedding venuemu sesuai dengan apa yang dimaui.

Untuk inspirasinya, kamu bisa cari di website maupun sosial media khusus persiapan pernikahan. Jangan ragu untuk memainkan warna dan atributnya, ya! Wujudkan pernikahan impianmu secara maksimal.

9. Jasa dokumentasi pernikahan

Jasa dokumentasi pernikahan

Untuk menciptakan pernikahan simpel namun tetap berkesan, kamu bisa memilih jasa dokumentasi dari teman maupun kerabat sendiri.

Di samping bisa memperoleh harga jasa yang relatif murah, kamu juga dapat mempromosikan jasa mereka kepada khalayak luas. Jadi, tidak hanya dapat menguntungkanmu saja melainkan juga menguntungkan si fotografer.

Tidak hanya foto saja, lho! Kamu juga bisa mendokumentasikan acara pernikahanmu bersama pasangan dalam bentuk video. Abadikan momen-momen penuh emosi dalam hari spesialmu melalui media foto dan video terbaik.

10. Media hiburan pernikahan

Pilih media hiburan pernikahan

Untuk mewujudkan penyelenggarakan acara pernikahan yang meriah sekaligus tak terlupakan, maka kamu perlu menentukan wedding entertaiment terbaik.

Fungsi wedding entertaiment disini adalah sebagai penghibur para tamu undangan agar lebih nyaman dalam menikmati suguhan acara pernikahan tersebut.

Sebelum memutuskan pemilihan media hiburan pernikahan, penting bagimu untuk terlebih dahulu melihat performance band yang ditawarkan.

Tidak melulu harus secara langsung. Kamu juga bisa melihat performance band tersebut secara online atau melalui rekaman video offline. Tontonlah bersama pasangan agar nantinya Kalian sama-sama cocok.

Jangan lupa berikan daftar lagu yang ingin dimainkan selama berlangsungnya acara pernikahan. Kamu juga sangat dianjurkan untuk memasukkan daftar lagu yang menjadi histori perjalanan kisah cinta bersama pasangan.

Jadi, tidak melulu lagu-lagu pernikahan saja melainkan juga bisa lagu-lagu romantis Kalian. Misalnya lagu dari Brian Mcknight, John Legend, Westlife dan sebagainya.

Jangan lupa selipkan lagu-lagu religi bagi kamu yang beraga kristen maupun katolik. Ini demi menjadikan acara pernikahan tersebut kian sakral.

Apabila kamu menggunakan konsep adatr seperti adat Batak atau Minang, kamu juga bisa menambahkan musik-musik lokal.

11. Undangan dan souvenir pernikahan

Perhatikan urusan undangan dan souvenir

Pilihlah undangan yang sesuai dengan konsep serta anggaran pernikahanmu. Apabila kamu atau pasanganmu bisa mendesain undangan pernikahan sendiri, maka hal tersebut bisa dilakukan demi menghemat anggaran.

Jika memang tamu undanganmu ada di tempat yang jauh, maka kamu bisa mengundangnya via e-invitation. Lebih hemat tentunya!

Sebagai tanda ucapan terimakasih kepada tamu undangan yang telah hadir, maka kamu bisa memberikan souvenir.

Tidak perlu mahal, kamu bisa memberikan souvenir yang ekonomis untuk lebih menekan anggaran. Pilihlah souvenir pernikahan yang pastinya bisa dimanfaatkan sehari-hari.

Persiapan Pernikahan dalam Islam

Persiapan Pernikahan dalam Islam

Dalam Islam ada sejumlah persiapan yang perlu dilakukan olehmu sebelum menikah. Persiapan ini tidak melulu dari sudut pandang mempelai pria saja melainkan juga wanita.

Sejumlah persiapan ini perlu kamu lakukan demi terselenggaranya pernikahan islami yang sakinah mawaddah wa rahmah. Adapun persiapan-persiapan tersebut di antaranya ialah seperti berikut.

1. Urusan mental dan fisik

Urusan mental dan fisik

Hal penting sebelum menyelenggarakan pernikahan ialah kesiapan mental maupun fisik. Kesiapan mental disini maksudnya adalah kesiapan bagi calon mempelai untuk mengarungi kehidupan rumah tangga kelak.

Bukan hanya tentang hal yang membahagiakan saja melainkan juga kesiapan untuk menghadapi segala risiko pernikahan.

Kesiapan fisik maksudnya ialah kedua calon mempelai perlu siap secara lahir dan batin untuk menyelenggarakan pernikahan.

Calon mempelai harus sehat walafiat sehingga kuat guna membina bahtera kehidupan rumah tangga nanti. Untuk itu, pemeriksaan kesehatan sebelum pernikahan perlu dilakukan.

Seperti halnya wanita yang perlu melakukan imunisasi TT sebelum menikah. Di samping itu, disarankan juga bagi kamu untuk memeriksakan rahim ke bidan.

Ini perlu dilakukan untuk memastikan rahimmu sehat dan baik-baik saja. Bagi pria pemeriksaan kesehatan juga penting kamu lakukan. Semata-mata agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan kelak di kemudian hari.

2. Urusan kemantapan hati

Urusan kemantapan hati

Untuk menikah kamu harus memantapkan hati terlebih dahulu. Kemantapan hati yang dimaksud di antaranya kemantapan memilih pasangan, kesiapan menerima kelebihan maupun kekurangan pasangan serta komitmen untuk melakukan pernikahan.

Terlebih lagi pernikahan adalah hal penting yang hanya dilakukan sekali seumur hidup.

Kemantapan hati disini juga tidak terus-menerus terkait persoalan fisik. Bagi pria tidak boleh hanya sekadar memilih wanita yang cantik saja.

Begitupula bagi wanita yang tidak diperkenankan untuk memilih pria bagus rupa saja. Penting bagi kamu untuk memilih pasangan yang baik agamanya seperti yang dituliskan dalam Surah Al-Mughni ayat 511.

Bukan berarti tidak boleh memilih pasangan yang bagus parasnya. Namun, utamakan yang bagus agamanya terlebih dahulu.

Sebab, paras rupawan kelak akan memudar ketika menuda. Akan tetapi, agama yang bagus akan selalu dibawa hingga ke akhirat nanti.

3. Persoalan kesiapan finansial

Persoalan kesiapan finansial

Cinta tidak melulu dapat dijadikan modal pernikahan. Pada hakikatnya persoalan kesiapan finansial adalah hal penting yang tidak boleh diabaikan begitu saja.

Kamu dan banyak orang lainnya di dunia tentu tidak boleh menutup mata terkait pertikaian dalam rumah tangga hingga urusan perceraian karena tidak stabilnya kondisi ekonomi.

Bagus paras saja tidak cukup. Kasarnya, wajah rupawan tidak bisa dipakai untuk membeli beras.

Bahkan Nabi Muhammad SAW menyarankan bagi seseorang yang ingin menikah harus mempunyai kemampuan baa-ah. Baa-ah disini maksudnya adalah kemampuan berjimak serta memberi nafkah terlebih dahulu.

Diantara persiapan pernikahan yang juga penting untuk dipertimbangkan adalah rumah impian. Apakah kamu sudah merencanakan rumah impian seperti apa yang ingin kamu tinggali bersama pasangan ?

Kalau belum, kamu bisa cari referensinya terlebih dahulu dengan melihat inspirasi desain rumah impian di https://ruangarsitek.id

4. Kesiapan menjalani kehidupan baru

Kesiapan menjalani kehidupan baru

Pernikahan merupakan pintu utama untuk menjalani kehidupan baru. Untuk itu, bagi setiap pasangan harus senantiasa siap dalam menghadapi segala hal tidak terduga.

Ini mengingat bahwa kehidupan pernikahan akan jauh berbeda dari kehidupan ketika kamu tengah melajang. Maka dari itu, menikah perlu dilandasi atas kepentingan bersama bukan sepihak saja.

Apabila biasanya ketika melajang kamu bebas pergi kemana pun yang dimaui dengan siapa saja, maka setelah menikah kamu hanya boleh pergi atas izin suami atau istri.

Khususnya wanita, ketika menjadi istri kamu mesti menjalankan sabda Nabi Muhammad SAW untuk memudahkanmu kelak masuk ke surga-Nya lewat pintu mana saja.

5. Kesiapan dalam menghadapi masa depan bersama

Kesiapan dalam menghadapi masa depan bersama

Ketika kamu memutuskan untuk menikah, itu berarti kamu telah siap untuk menghadapi masa depan bersama pasangan.

Susah senang harus Kalian berdua lewati bersama.

Jika pernikahanmu dan pasangan berlangsung baik maka sudah bisa dipastikan bahwa kelak masa depan Kalian akan baik pula.

Setidaknya kamu dan pasangan harus bisa bersama-sama membangun masa depan terbaik. Rencanakan masa depan dengan sebaik-baiknya demi mendapatkan kehidupan rumah tangga harmonis sesuai impian.

Terlebih lagi jika kelak kamu dan pasangan telah dikaruniai buah hati. Kalian berdua perlu sungguh-sungguh dalam merencanakan masa depan.

Khususnya keperluan pendidikan anak. Kamu bisa memberikan asuransi pendidikan bagi anak-anakmu nanti mulai awal pernikahan. Kamu juga bisa membuat tabungan khusus bagi anak-anakmu kelak.

Penganturan keuangan semacam ini penting kamu realisasikan agar tidak terjadi kerepotan di masa mendatang.

Persiapan pernikahan sangat bagus dirancang sejak dini. Selain untuk menghindari kemungkinan repot di masa depan, persiapan ini juga dapat digunakan untuk mewujudkan pernikahan impian.

Setelah keseluruhan persiapan telah selesai, maka kamu bersama pasangan akan menjadi raja dan ratu sehari pada hari istimewamu nanti. Semoga artikel ini bermanfaat, ya!

Persiapan Pernikahan

Nah, itu saja yang bisa admin ulas di artikel tentang Persiapan Pernikahan.
Semoga informasi ini bermanfaat, mohon maaf jika ada kesalahan ejaan kata yang tidak disengaja.

Tag : persiapan pernikahan dalam islam pdf, persiapan pernikahan adik jokowi, persiapan pernikahan katolik, persiapan pernikahan kristen, persiapan pernikahan pihak wanita, persiapan pernikahan sederhana, persiapan pernikahan adat jawa, persiapan pernikahan dalam islam, persiapan pernikahan apa saja, persiapan pernikahan,

Post a Comment for "Persiapan Pernikahan"